Bisnis Apa yang Cocok di Tahun Naga Kayu? Cek di Sini

- 30 Desember 2023, 15:12 WIB
Budayawan Tionghoa, Jeremy Huang.
Budayawan Tionghoa, Jeremy Huang. /IST /

KABARCIREBON - Sebentar lagi dalam hitungan jam kita akan mengakhiri 2023, tak terasa waktu berjalan cepat kita lewati dan dalam hitungan jam akan memasuki tahun baru yaitu tahun 2024, tahun Shio Naga Kayu atau tahun yang melambangkan kejayaan, kegemilangan, pertumbuhan dan inovasi. 

Budayawan Tionghoa, Jeremy Huang mengatakan, berdasarkan filosofi, kehidupan kayu dihidupkan oleh air dan tanah yang subur, artinya bisnis kuliner cocok dan bertumbuh di tahun 2024.

"Bisnis yang mengandung tanah menyuburkan unsur kayu di tahun naga kayu. Bisnis perkebunan dan pertanian adalah bisnis yang menguntungkan di tahun naga kayu, yaitu bisnis beras, gula, buah buahan, dan kelapa sawit akan menjadi bisnis primadona sepanjang tahun naga kayu," ujar Jeremy.

Baca Juga: Generasi Muda NU Deklarasi Dukungan untuk Ganjar-Mahfud

Menurutnya, bisnis pertambangan juga akan jadi primadona di tahun naga kayu. Bisnis bahan bakar juga bakal jadi primadona. 

"Jangan berbisnis yang mengandung logam yaitu emas karena tidak cocok dengan unsur kayu di tahun naga kayu," ungkapnya.

Selain itu, juga bisnis meubel dan furniture akan menjadi primadona karena meubel dan furniture mengandung unsur kayu, cocok dengan naga kayu yang mengandung unsur kayu.

Baca Juga: Polri Raih Kepuasan 87,8 Persen, Komisi III DPR RI: Bukti Kerja Keras Kapolri

"Jangan berbisnis barang barang elektronik di tahun naga kayu, karena barang-barang elektronik mengandung unsur api, karena api dapat membakar kayu, merusak bisnis dapat menghabiskan modal. Perbanyak doa sebelum memulai bisnis. Minta pimpinan Tuhan sebelum bisnis. Orang yang mengandalkan Tuhan dan berharap Tuhan bagai pohon di tepi aliran sungai tak pernah kering meski kemarau," ujar Jeremy.(Fanny)

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x