Bisa Bikin Ketar-Ketir Rivalnya, Caleg DPR RI Gerindra, Fuji Abdul Rohman Gulirkan Kuota 1.000 Kuliah Gratis

- 25 Januari 2024, 16:09 WIB
Tim Pemenangan Caleg DPR RI Partai Gerindra, Fuji Abdul Rahman di markasnyay di Desa Babakanreuma Kecamatan Sindangagung Kuningan.
Tim Pemenangan Caleg DPR RI Partai Gerindra, Fuji Abdul Rahman di markasnyay di Desa Babakanreuma Kecamatan Sindangagung Kuningan. /Iyan Irwandi/KC/

Program kerakyatan tersebut merupakan langkah berkelanjutan dalam rangka menyongsong Indonesia Emas tahun 2045 sehingga salah satunya mesti diperhatikan secara seksama adalah aspek pendidikan serta penguatan karakter kebangsaan para generasi muda atau generasi Z.

"Program kerakyatan dan langkah yang akan dilakukan Kang Fuji ketika berhasil duduk di Senayan merupakan panggilan hati sekaligus ikhtiar pengabdian kepada masyarakat," tuturnya.

Untuk itu, atas nama seluruh jajaran Tim Pemenangan Caleg DPR RI Partai Gerindra tersebut sekaligus dengan kerendahan hati memohon doa dan dukungan dari warga Kabupaten Kuningan serta masyarakat di Dapil Jawa Barat X lainnya. Hal itu dimaksudkan agar program yang sudah direncanakan tersebut dapat dikawal bersama-sama guna diwujudkan atau direalisasikan secara nyata pada masa yang akan datang.

Sekilas tentang caleg muda yang enerjik sekaligus berwawasan luas, Fuji Abdul Rohman. Ia lahir tanggal 16 Juli 1989 di Nagarakembang. Kini ia tercatat sebagai warga Kelurahan Cimuning Kecamatan Mustikajaya Kota Bekasi. Dirinya pernah bekerja selaku tenaga ahli DPR RI, staf khusus pimpinan DPR RI, Komisaris PT Ashly Cita Nusantara dan Pendiri Saung Budaya Kang Ashly.

Baca Juga: Paska Dikukuhkan, Karang Taruna Kabupaten Kuningan Siap Berlayar Mengarungi Lautan Pembangunan

Sebagai Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat (Wasekjen DPP) Partai Gerindra tersebut, dirinya dapat mewakili generasi milenial dan generasi Z karena sempat menduduki beberapa jabatan penting organisasi kepemudaan dan kemasyarakatan. Di antaranya anggota Dewan Pakar di DPP Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs). (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon di Google News

Halaman:

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah