Gerindra - NasDem Bertemu, Bahas Koalisi di Pilwalkot Cirebon?

- 26 Maret 2024, 12:44 WIB
Pertemuan antara Partai Gerindra dan NasDem Kota Cirebon.
Pertemuan antara Partai Gerindra dan NasDem Kota Cirebon. /IST /

KABARCIREBON - Pasca Pemilu pada Februari 2024, partai politik mulai tancap gas untuk menjajaki komunikasi dalam menghadapi Pilkada Kota Cirebon yang akan digelar pada November 2024.

Salah satunya, pertemuan Partai NasDem Kota Cirebon dengan Partai Gerindra yang melakukan pertemuan untuk persiapan Pilkada mendatang. Pertemuan dilakukan sembari melakukan buka puasa bersama pada Minggu (24/3/2024).

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPC Partai Gerindra Kota Cirebon, Fitrah Malik mengatakan, pertemuan diinisiasi oleh Partai NasDem, salah satunya dalam rangka menyikapi pertemuan antara Prabowo dengan Surya Paloh yang dilakukan beberapa hari yang lalu, usai KPU menetapkan pasangan Prabowo - Gibran sebagai pemenang Pilpres.

Baca Juga: Disebut Cabup Kuningan, Rijaluddin Pantang Meminta Jabatan tapi Pantang Pula Menolak Tugas, Ini Profilnya

"Melihat dua tokoh ketemu untuk menyejukkan suasana setelah pengumuman dari KPU, suasana diharapkan kembali sedia kala, tidak ada saling menjelekkan dan sebagainya," kata Fitrah, Senin (25/3/2024).

Fitrah mengungkapkan, suasana yang akan dihadapi selanjutnya, yakni terkait Pilkada pun dibahas dalam pertemuan tersebut.

"Kami menjalin komunikasi baik dengan NasDem dalam menghadapi Pilkada. Namun mengenai koalisi atau tidak, minimal silaturahmi sudah terjalin," ungkapnya.

Baca Juga: Ini 20 Alamat Warung Sate yang Terdekat di Kota Banjarbaru,, Ada Pilihan Sate Madurasa dan Sate Mama Syifa

Menurut Fitrah, politik itu dinamis, koalisi umumnya diputuskan di menit-menit terakhir. Akan lebih mudah, kata dia, jika komunikasi sejak dini dilakukan.

"Koalisi (bersama NasDem) belum ditentukan, tetapi kan komunikasi sudah terjalin , jika koalisi terjadi maka harapan Gerindra seperti itu," jelasnya.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x