Kisah Agen BRILink Asal Majalengka, Berikan Akses Kemudahaan Keuangan Masyarakat Pedesaan

- 27 Maret 2024, 10:27 WIB
Salah satu AgenBRIlink di Kabupaten Majalengka yang mengalami kesuksesan setelah bergabung menggeluti bisnis tersebut.
Salah satu AgenBRIlink di Kabupaten Majalengka yang mengalami kesuksesan setelah bergabung menggeluti bisnis tersebut. /Jejep/

Pimpinan BRI Cabang Majalengka, Nurdianto Mawardi S, menjelaskan bahwa Agen BRILink bukan hanya sekadar perpanjangan tangan dalam memberikan layanan fasilitas bank, tetapi juga memiliki peran aktif dalam mendorong peningkatan inklusi keuangan di Tanah Air.

Baca Juga: Baznas Kabupaten Majalengka Targetkan Himpun Zakat Fitrah Rp2,7 Miliar: Besaran Zakat Ditetapkan 2,7 Kg Beras

Pihaknya berkomitmen untuk menjaga dan mendorong aktivitas Agen BRILink di seluruh Majalengka pada khusunya, karena keberadaannya sejalan dengan strategi perusahaan dalam mewujudkan konsep Hybrid Bank.

"Kami merasa bahwa meskipun banyak orang beralih ke transaksi digital, namun fakta bahwa transaksi melalui digital payment yang merupakan kombinasi antara digital dan manual, yang kami sebut sebagai Hybrid Bank, masih diminati oleh masyarakat melalui Agen BRILink," tambahnya.

Menurutnya, Agen BRILink merupakan salah satu contoh strategi transformasi BRI untuk selalu mengimplementasikan strategi yang sejalan dengan misi pembangunan ekonomi nasional, yang tidak hanya bertujuan untuk pertumbuhan ekonomi tapi juga memastikan pertumbuhan merata termasuk di Majalengka.

"Agen BRILink menjadi salah satu instrumen penting dalam mewujudkan inklusi keuangan yang lebih luas dan merata di Indonesia,"ucapnya.***

Halaman:

Editor: Jejep Falahul Alam

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah