Ini Merupakan Kabar Baik : Presiden Jokowi Pertama Kalinya Menyerahkan KUR kepada UMKM di Provinsi Aceh

- 11 Februari 2023, 09:00 WIB
Ilustrasi KUR BSI 2023/Tangkapan Layar/bankbsi
Ilustrasi KUR BSI 2023/Tangkapan Layar/bankbsi /

KABARCIREBON - Setelah cukup lama dinanti para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada akhirnya resmi disalurkan pemerintah melalui beberapa lembaga keuangan perbankan di Indonesia.

Penyaluran KUR salah satunya dari Bank Syariah Indonesia (BSI), secara simbolis dilakukan Presiden RI Joko Widodo kepada UMKM di Provinsi Aceh pada Jumat 10 Februari 2023.

Pada tahun 2023, BSI menyiapkan anggaran KUR sebesar Rp 14 triliun untuk UMKM di Indonesia.

Baca Juga: Meriahkan 1 Abad NU Tingkat Majalengka, Inilah Jadwal dan Agenda Gebyarnya. Warga Nahdliyin Wajib Hadir

"Sekarang BSI sudah menyiapkan anggaran KUR sebesar Rp 14 triliun untuk 38 provinsi di seluruh daerah di Indonesia," ungkap Jokowi dalam kata sambutannya pada Penyerahan KUR 2023 dan Peluncuran Kartu Tani Digital di Provinsi Aceh.

Berdasarkan dari jumlah tersebut, Provinsi Aceh mendapatkan alokasi anggaran KUR dari BSI sebesar Rp 3 triliun, atau mencapai 23% dari anggaran yang akan digelontorkan BSI sebesar Rp 14 triliun.

Presiden Jokowi mengukapkan, bagi pelaku UMKM dapat mengajukan KUR melalui BSI hingga plafon kredit sebesar Rp 500 juta.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut Kondisi Pers Nasional Sedang Tak Baik-baik Saja dan HPN 2023 di Medan Sangat Meriah

"Dengan ketentuan usaha bapak-bapak dan ibu-ibu dapat berjalan dengan baik, bisa mengajukan pembiayaan hingga Rp 500 juta, tentu dengan bagi hasil yang sangat rendah," tutur Jokowi.

Pada kesempatan itu, Jokowi juga berpesan kepada penerima KUR dari BSI  bisa dimanfaatkan untuk lebih mengembangkan usahanya.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x