Nikmati Wisata Uji Adrenalin, Pengguna Rollercoaster Hyperia Sempat Panik Karena Kursi Luncur Macet di Puncak

- 16 Juni 2024, 13:51 WIB
Rollercoaster, Hyperia yang baru dibuka bulan lalu itu terpaksa ditutup karena kejadian macet di puncak ketinggian.*
Rollercoaster, Hyperia yang baru dibuka bulan lalu itu terpaksa ditutup karena kejadian macet di puncak ketinggian.* /Istimewa /Daily Star

KABAR CIREBON - Hyperia, rollercoaster terbaru di Thorpe Park terkenal karena motonya, tercepat dan tertinggi. Hyperia pun jadi pusat perhatian para penggemar adrenalin.

Namun, pada Sabtu 15 Juni 2024 penikmat Hyperia benar-benar diuji nyalinya. Itu terjadi karena kursi luncur Hyperia macet di puncak ketinggian.

Kepanikan pun tak bisa dihindari. Pengguna Hyperia terjebak di atas. Lebih dari satu jam mereka harus menunggu petugas evakuasi.

Baca Juga: Lisa BLACKPINK Sayang Kucing, Saat Leo, Luca, Lily, Louis, dan Lego Minta Makan Dia Pasti Pulang ke Rumah

Bahakn, pengguna Hyperia sempat mendapat jatah makan siang, sebelum dievakuasi satu persatu. Hal itu akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi pengguna Hyperia.

Atas kejadian itu, rollercoaster yang baru dibuka bulan lalu tersebut terpaksa ditutup kurang dari sehari kemudian karena "keadaan yang tidak terduga".

Saat peristiwa mogok terjadi, pengguna Hyperia terjebak di puncak tanpa ada jalan ke bawah. Wahana telah ditutup dan daerah sekitarnya dievakuasi sementara staf dan ahli bekerja untuk membebaskan mereka yang terjebak di atraksi populer tersebut.

Baca Juga: Ini 20 Alamat Pedagang Bakso yang Murmer di Ciledug Cirebon, Coba Cicipi Bakso Palaguna dan Bakso Mang Ojoy

Salah satu pengunjung menyampaikan informasi: "Seorang pria naik dengan tali kekang menuju puncak, dia berbicara kepada pengguna Hyperia dan turun kembali. Mereka kini telah menutup perjalanan."

Halaman:

Editor: Anwar Anef

Sumber: Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah