Jelang Ujian SSE UM-PTKIN, Lakukan Persiapan Ini Sebelum Pelaksanaan Ujian

- 6 Juni 2022, 15:57 WIB

Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh peserta saat pelaksanaan ujian online dari lokasi masing-masing. Uji coba ujian akan dilaksanakan pada 7-10 Juni 2022, sedangkan ujian akan dilaksanakan pada 14-17 Juni 2022.

Berikut ini beberapa poin penting yang perlu disiapkan oleh peserta sebelum mengikuti ujian pelaksanaan SSE UM-PTKIN.

1. Peserta wajib menggunakan perangkat mandiri, disarankan smartphone. Jika menggunakan laptop atau netbook atau notebook atau personal komputer atau PC desktop harus memiliki dan berfungsi dengan baik webcam/kamera depan, dan microphone.

2. Peserta wajib menyediakan koneksi internet menggunakan paket data dengan sinyal minimal 4 bar dan jaringan 3G/H+ atau yang lebih tinggi, koneksi internet juga dapat menggunakan wifi yang terhubung dengan jaringan internet.

3. Peserta melaksanakan ujian SSE UM-PTKIN di tempat tinggal masing-masing atau tempat yang terjangkau jaringan seluler minimal H+ serta mematuhi peraturan PPKM yang ditetapkan oleh Pemerintah Daerah. Bagi Peserta yang mengalami kendala dalam mendapatkan jaringan seluler H+ di daerahnya wajib melaporkan ke Helpdesk melalui laman https://sapa.um-ptkin.ac.id guna menjadwal ulang pelaksanaan ujian SSE UM-PTKIN paling lambat 4 (empat) jam setelah ujian yang tercantum pada kartu peserta ujian.

Halaman:

Editor: Fani Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah