Polresta Cirebon Salurkan Puluhan Hewan Kurban Ke Pesantren

- 12 Juli 2022, 10:20 WIB
KAPOLRESTA Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman saat memberikan hewan kurban kepada pengurus Pondok Pesantren di Asrama Polisi Kaliwadas Kabupaten Cirebon.*Ist/KC
KAPOLRESTA Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman saat memberikan hewan kurban kepada pengurus Pondok Pesantren di Asrama Polisi Kaliwadas Kabupaten Cirebon.*Ist/KC

Kabar Cirebon-Online Jajaran Polresta Cirebon mendistribusikan puluhan hewan kurban ke sejumlah pondok pesantren di wilayah Kabupaten Cirebon. Pendistribusian hewan kurban tersebut bertepatan dengan momentum Hari Raya Iduladha 1443 H.

Adapun hewan kurban tersebut terdiri dari lima ekor sapi dan 44 ekor kambing. Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, mengatakan, hewan kurban tersebut diserahkan ke pesantren-pesantren di wilayah hukum Polresta Cirebon.

Kegiatan itu sebagai bentuk kepedulian dan perhatian jajarannya kepada kalangan pesantren. "Semangat berkurban menjadi momentum untuk membantu antar sesama. Selain itu, menjadi kesempatan kita untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT," kata Arif.

Selain itu, Arif mengungkapkan pihaknya juga menyembelih tiga ekor sapi dan 10 ekor kambing di Aspol Kaliwadas. Daging hewan kurban yang telah disembelih kemudian dikemas dan langsung didistribusikan kepada masyarakat sekitar Aspol Kaliwadas.

Penyembelihan hewan kurban tersebut dilaksanakan setelah Salat Idul Adha yang digelar jajaran Polresta Cirebon di Masjid Syarif Hidayatullah Asrama Polisi Kaliwadas, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon. Shalat Id tersebut dipimpin Pengasuh Ponpes Ketitang Desa Japura Bhakti Kecamatan Asjap KH. Zuhri Adnan.

Halaman:

Editor: Ajay Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah