Lilis Erna Yulianti Raih Penghargaan Kepala Sekolah Inovatif Majalengka dan Menorehkan Segudang Prestasi

- 5 Mei 2023, 06:50 WIB
Bupati Majalengka H Karna Sobahi didampingi Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana tengah memberikan penghargaan ke Kepala Sekolah Berprestasi, Lilis Erna Yulianti dalam perayaan Hardiknas 2023 di GGM Majalengka.
Bupati Majalengka H Karna Sobahi didampingi Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana tengah memberikan penghargaan ke Kepala Sekolah Berprestasi, Lilis Erna Yulianti dalam perayaan Hardiknas 2023 di GGM Majalengka. /Jejep/

Baca Juga: Ribuan Guru di Majalengka Rayakan Hardiknas 2023 dengan Pakaian Adat dan Berkomitmen Wujudkan Merdeka Belajar

Prestasi terbarunya lainnya, meraih Parasamya Susastra Nugraha pada tahun 2021 dan 2022. Sebuah penghargaan yang diberikan Komunitas Pengajar Penulis Provinsi Jawa Barat, kepada guru yang telah memberikan kontribusi dan prestasi yang luar biasa dalam bidang pendidikan.

Selain sejumlah prestasi di bidang pendidikan, Lilis Erna Yulianti juga telah menghasilkan beberapa buku karya tulis yang menginspirasi dan memberikan wawasan baru bagi pembaca. Pada tahun 2018, ia berhasil menerbitkan buku "Stop Child Abuse Pencegahan dan Penanggulangan Kekerasan pada Anak di Sekolah", yang membahas tentang upaya pencegahan dan penanggulangan kekerasan pada anak di lingkungan sekolah.

Selain itu, ia juga telah menerbitkan beberapa buku lainnya, antara lain "Netiquette" pada tahun 2021, "Pena Bahagia" pada tahun 2021, "Derap Langkah Guru Penggerak Kabupaten Majalengka" pada tahun 2021 sebagai buku antalogi, dan "Trik Jadi Guru BK Profesional" pada tahun 2022.

Baca Juga: BREAKING NEWS : Ternyata Bukan ODGJ! Bayi yang Lahir Gegerkan Majalengka dan Rahimnya Terpaksa Harus Diangkat

Tak hanya itu, ia juga tergabung dalam sejumlah antologi buku bersama penulis-penulis lainnya, seperti "Semangat Menulis Bersama Bu Kanjeng", "Pelangi di Tengah Pandemi", "The Journey", "Mendidik dengan Hati", "Jangan Lelah jadi Orang Baik", dan "Medusa".

Semua buku yang dihasilkan Lilis Erna Yulianti diharapkan dapat memberikan manfaat dan inspirasi bagi pembaca, khususnya di bidang pendidikan dan pengembangan diri. Dengan berbagai karya tulisnya, Lilis Erna Yulianti juga diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam memajukan dunia pendidikan di Indonesia.***

Untuk melihat berita Kabar Cirebon lainnya klik di Google News

Halaman:

Editor: Jejep Falahul Alam

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x