Libur Panjang Idul Adha, Ribuan Pendatang Padati Sejumalah Tempat Kuliner di Kota Cirebon

- 1 Juli 2023, 17:58 WIB
Libur Panjang Idul Adha, Ribuan Pendatang Padati Sejumalah Tempat Kuliner di Kota Cirebon
Libur Panjang Idul Adha, Ribuan Pendatang Padati Sejumalah Tempat Kuliner di Kota Cirebon /rian/ringtimesbali.com/

KABARCIREBON - Ribuan pendatang dari luar wilayah Cirebon mengunjungi sejumlah tempat kuliner di Kota Cirebon pada Sabtu, 1 Juli 2023. Hal ini, masih kaitannya dengan aktivitas liburan panjang Idul Adha 1444 H/2023.

Berdasarkan pantuan kabarcirebon di tempat kuliner Nasi Jamblang Ibu Nur, pada Sabtu terlihat antria pengunjung memadati pintu masuk di tempat kuliner Nasi Jamblang tersebut.

Pengunjung berdatangan ke tempat kuliner ini, umumnya menggunakan kendaraan berplat nomor dari luar Cirebon.

Baca Juga: Ini Persyaratan dan Cara untuk Mendapatkan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor Bagi Warga Jawa Barat

"Hari ini tingkat kunjungannya sangat tinggi, sampai-sampai kita tida bisa menyediakan tempat bagi pengunjung, dan ini kemungkinan masih akan terjadi sampai dengan hari Minggu besok," tutur salah seorang karyawan Nasi Jamblang Ibu Nur.

Ia mengatakan, melonjaknya tingkat kunjungan ke tempat kulinernya telah ia rasakan dalam tiga terakhir."Yah karena liburan panjang, jadi masyarakat banyak yang keluar kota," katanya.

Pemandangan serupa juga terjadi di sentra Oleh-oleh Khas Cirebon Joy. Di sentra itu, pengunjung dari luar Kota Cirebon juga terlihat banyak yang memburu Oleh-oleh kahs tersebut.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah