Kawasan Industri di wilayah Cirebon Timur Kurang Mengakomodir Pencari Kerja dari Kalangan Laki-laki!

- 28 April 2024, 20:44 WIB
FOTO ilustrasi kawasan industri.
FOTO ilustrasi kawasan industri. /Antara/

KABARCIREBON - Keberadaan pabrik harus berdampak positip bagi masyarakat setempat. Salah satunya di wilayah Cirebon Timur, Desa Pabedilankulon Kecamatan Pabedilan Kabupaten Cirebon, mengurangi pengangguran.

Kuwu Desa Pabedilankulon, Casmin mengatakan, keberadaan pabrik sangat berdampak positip bagi desa. Salah satunya, mengurangi pengangguran.

"Ada ratusan usia produktif kaum hawa yang bekerja di pabrik, sehingga tidak ada lagi yang menganggur," katanya, Sabtu (28/4/2024).

Baca Juga: Perjalanan Sukses Pemilik Distro Slankers Majalengka, dari Pinjaman BRI hingga Menjadi Mitra BRIlink yang Maju

Casmin menjelaskan, sebagai salah satu desa yang menjadi kawasan industri, tentunya sangat menguntungkan bagi masyarakat. Khususnya penyerapan tenaga kerja, yang menjadi skala prioritas.

Meski demikian, hanya wanita saja yang cepat diterima untuk menjadi karyawan, sedangkan untuk laki-laki, sangat sulit untuk bekerja di pabrik.

Terlebih yang tidak memiliki skill atau kemampuan dan usia tidak produktif, tidak akan diterima.

Baca Juga: PDIP Belum Tentukan Sikap Masuk Koalisi atau Oposisi, Hasto: Kebijakan Ada pada Ketua Umum Partai

"Perlu adanya solusi dari pihak terkait, agar laki-laki usia produktif bisa diterima di perusahaan. Misalnya dengan adanya pelatihan, bagi pemuda desa," jelas kuwu dua periode ini.

Masih dikatakan Casmin, dalam hal penyerapan tenaga kerja, pihak perusahaan tentunya akan ada kriteria yang dibutuhkan.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x