Mahfud MD Ungkap Perjalanan Proyek BTS 4G BAKTI yang Menyebabkan Johnny G Plate Ditahan Kejaksaan Agung

- 22 Mei 2023, 21:15 WIB
Mahfud MD Ungkap Perjalanan Proyek BTS 4G BAKTI yang Menyebabkan Johnny G Plate Ditahan Kejaksaan Agung. Presiden Jokowi menunjuk Mahfud MD sebagai Plt Menkominfo.
Mahfud MD Ungkap Perjalanan Proyek BTS 4G BAKTI yang Menyebabkan Johnny G Plate Ditahan Kejaksaan Agung. Presiden Jokowi menunjuk Mahfud MD sebagai Plt Menkominfo. /Fath Putra Mulya/ANTARA

KABARCIREBON - Mahfud MD, Menkopolhukam yang ditunjuk Presiden Jokowi menjadi Plt Menkominfo mengungkapkan perjalanan proyek BTS 4G BAKTI hingga menyebabkan Johnny G Plate jadi tersangka dan ditahan Kejaksaan Agung RI.

Dalam konferensi pers, Senin, 22 Mei 2023, Mahfud MD mengungkapkan dokumen pelaksanaan proyek BTS 4G BAKTI dari awal tahun 2016 di era Menkominfo Rudiantara sampai Johnny G Plate.

"Berdasar dokumen dan hasil analisis yang saya peroleh. Proyek BTS 4g BKATI sudah direncanakan sudah lama dan ini sangat penting bagi rakyat Indonesia. Karena itu harus diteruskan," tutur Mahfud MD.

Baca Juga: Aktor Senior Indramayu, Eeng Saptahadi Meninggal Dunia, Inilah Deretan Film dan Sinetron yang Dibintanginya

Menteri Kominfo Jhonny G Plate mengenakan rompi pink setelah ditetapkan sebagai tersangka korupsi proyek pembangunan BTS Kominfo, Rabu 17 Mei 2023.
Menteri Kominfo Jhonny G Plate mengenakan rompi pink setelah ditetapkan sebagai tersangka korupsi proyek pembangunan BTS Kominfo, Rabu 17 Mei 2023.

Sejauh ini, Mahfud MD mengaku telah berkoordinasi dengan pihak terkait seperti Badan Pengawas Pembangunan dan Keuangan (BPKP) dan Kejaksaan Agung (Kejakgung) untuk melihat dokumen proyek BTS 4G BAKTI yang menjadikan Johnny G Plate sebagai tersangka dan ditahan.

Mahfud MD juga mengungkapkan pesan Presiden Jokowi kepada seluruh jajaran Kementerian Kominfo agar terus bekerja di bawah kewenangan plt Menkominfo.

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x