Tahun 2023 Ini, 221.000 Warga Indonesia Tunaikan Ibadah Haji, Ini Jadwal dan Lama Tinggal di Arab Saudi

- 28 Mei 2023, 14:31 WIB
Pelaksanaan Ibadah Haji di Mekkah Arab Saudi.
Pelaksanaan Ibadah Haji di Mekkah Arab Saudi. /Fotol: Website Sultra

KABARCIREBON - Selama menjalankan ibadah haji di Tanah Suci Makkah, warga Indonesia memiliki toleransi berada di Arab Saudi selama 42 hari.

Demikian informasi yang diperoleh Kabar Cirebon dari laman Kemenag RI dikutip, Minggu 28 Mei 2023. Masa operasional pemberangkatan dan pemulangan 30 hari.

Gelombang 1 adalah 15 hari dan gelombang 2 adalah 15 hari. Lalu, jamaah haji mendapat toleransi tinggal di Arab Saudi maksimal 42 hari.

Baca Juga: Asyik, 1 Juni dan 2 Juni 2023 Libur Nasional Hari Lahir Pancasila Plus Cuti Bersama Waisak, Long Weekend

Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Agama RI Hilman Latief menuturkan, masa operasional haji sangat bergantung pada rentang proses pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji.

Berdasarkan Circular dari General Authority of Civil Aviation (GACA) Arab Saudi No 50867/2 tertanggal 11 Mei 2022, masa penerbangan keberangkatan jemaah haji Indonesia dilakukan selama 30 hari.

Demikian juga dengan penerbangan saat kepulangan jemaah. Sebab, kuota haji reguler Indonesia lebih dari 200 ribu jemaah. Karena, aturan GACA, untuk operasional penerbangan haji bagi negara dengan jumlah jemaah lebih dari 30.000 orang adalah 30 hari.

Baca Juga: Link Nonton One Piece Chapter 1063 Anime Paling Banyak Disaksikan! Sengitnya Pertarungan Zoro vs King

Kerajaan Arab Saudi dan Pemerintah Indonesia sudah sepakat bahwa kuota haji tahun ini adalah 221.000 orang jemaah. Kuota ini terdiri atas 203.320 jemaah haji reguler dan 17.680 jemaah haji khusus. Sementara itu, untuk petugas haji ditetapkan sebanyak 4.200 orang.

Dalam surat edaran yang dikeluarkan GACA, negara dengan jemaah haji kurang 20.000 orang masa penerbangan baik berangkat maupun pulang adalah 20 hari. Negara yang mengirimkan 20.000 sampai 30.000 jemaah haji masa penerbangan adalah 25 hari. Sedangkan, negara dengan lebih 30.000 jemaah, durasi penerbangannya adalah 30 hari.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru Free Fire Fancy Ride, Custom Room Card and MAG7 Executioner Redeem Code

Berikut Jadwal Pemberangkatan Haji 2023

Gelombang Pertama

24 Mei 2023 (4 Zulqaidah 1444), awal pemberangkatan jemaah haji gelombang 1 dari Tanah Air ke Madinah

7 Juni 2023 (18 Zulqidah 1444), akhir pemberangkatan jemaah gelombang 1 dari Tanah Air ke Madinah.

Gelombang Kedua

8 Juni 2023 (19 Zulqaidah 1444), awal pemberangkatan jemaah haji gelombang 2 dari Tanah Air ke Jeddah

22 Juni 2023 (4 Zulhijah 1444) akhir pemberangkatan jemaah haji gelombang 2 dari Tanah Air ke Jeddah.

Baca Juga: Lengkap, Jadwal Perjalanan Jemaah Haji Indonesia 2023, Berangkat, Wukuf, Masa Tinggal di Arab Saudi dan Pulang

Tahapan Perjalanan Ibadah Haji

23 Mei 2023 (3 Zulqaidah 1444) jemaah masuk asrama haji

24 Mei 2023 (4 Zulqaidah 1444) awal pemberangkatan jemaah haji gelombang 1 dari Tanah Air ke Madindah

2 Juni 2023 (13 Zulqaidah 1444) awal pemberangkatan jemaah haji gelombang 1 dari Madinah ke Makkah

7 Juni 2023 (18 Zulqidah 1444), akhir pemberangkatan jemaah gelombang 1 dari Tanah Air ke Madinah.

8 Juni 2023 (19 Zulqaidah 1444), awal pemberangkatan jemaah haji gelombang 2 dari Tanah Air ke Jeddah

16 Juni 2023 (27 Zulqaidah 1444) akhir pemberangkatan jemaah haji kloter 1 dari Madinah ke Makkah

22 Juni 2023 (4 Zulhijah 1444) akhir pemberangkatan jemaah haji gelombang 2 dari Tanah Air ke Jeddah dan closing date KAAIA Jeddah pukul 24.00 WAS.

Baca Juga: Kode Redeem FF Update Free Fire 28 Mei 2023 Titan SCAR Redeem Code dan Hadiah Lainnya

26 Juni 2023 (8 Zulhijah 1444) pemberangkatan jemaah haji dari Makkah ke Arafah

27 Juni 2023 (9 Zulhijah 1444) wukuf di Arafah

28 Juni 2023 (10 Zulhijah 1444) Idul Adha 1444 Hijriyah

29 Juni 2023 (11 Zulhijah 1444) Hari Tasyri 1

30 Juni 2023 (12 Zulhijah 1444) Hari Tasyrik 2 (Nafar Awal)

1 Juli 2023 (13 Zulhijah 1444) Hari Tasyrik 3 (Nafar Tsani)

Baca Juga: Klaim Sekarang Juga Kode Redeem FF Edisi Weekend 28 Mei 2023, Free Fire Booyah Berhadiah

4 Juli 2023 (16 Zulhijah 1444) Awal pemulangan jemaah haji gelombang 1 dari Makkah melalui Bandara KAAIA Jeddah ke Tanah Air

10 Juli 2023 (22 Zulhijah 1444) Awal pemberangkatan jemaah haji gelombang 2 dari Makkah ke Madinah

18 Juli 2023 (30 Zulhijah 1444) Akhir pemulangan jemaah haji gelombang 1 dari Makkah melalui Bandara KAAIA Jeddah ke Tanah Air

19 Juli 2023 (1 Muharram 1445) Tahun Baru 1445 Hijriyah, awal pemulangan jemaah haji gelombang 2 dari Madinah ke Tanah Air

24 Juli 2023 (6 Muharram 1445) Akhir pemberangkatan jemaah haji gelombang 2 dari Makkah ke Madinah

Baca Juga: Siapa Ridwan Ansori? Jarang Dimainkan Persib Direkomendasikan Luis Milla Perpanjangan Kontrak, Ini Nilainya

2 Agustus 2023 (15 Muharram 1445) Akhir pemulang jemaah haji gelombang 2 dari Madinah ke Tanah Air

3 Agustus 2023 (16 Muharram 1445) Akhir pemulangan jemaah haji kloter 2 di Tanah Air.

Demikian jadwal pelaksanaan Ibadah Haji 2023 dikutip dari Kemenag RI. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: Kemenag RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah