Honda All New CR-V Hybrid, Kolaborasi Sistem Motor Listrik dan Bensin, Lebih Bertenaga dan Ramah Lingkungan

- 16 Agustus 2023, 17:39 WIB
Honda All New CR-V diperkenalkan di wilayah Jawa Barat dan Banten.*
Honda All New CR-V diperkenalkan di wilayah Jawa Barat dan Banten.* /Kabar Cirebon /Anwar Aneef

KABAR CIREBON - Pabrikan Honda langsung geber penjualan Honda All New CRV termasuk di wilayah Jawa Barat dan Banten. Dari target tahun ini sebanyak 160 unit, sudah ada 72 unit yang dipesan pada semester pertama.

Honda All New CR-V yang diluncurkan tahun ini merupakan generasi ke-6, menawarkan varian mesin Hybrid yang bertenaga sekaligus efisien, teknologi konektivitas yang canggih serta fitur keselamatan terlengkap.

Direktur Honda Bandung Center (HBC), Iwan Tjandradinata didampingi Junior Area Sales Manager HBC Kevin Hartono mengungkapkan, selama ini konsumen Honda selalu penasaran dengan produk terbaru dengan tipe yang tertinggi.

Baca Juga: Aksi Pencurian di Kesambi, Kota Cirebon Terekam Jelas CCTV, Tak Sampai 15 Detik Pelaku Bawa Lari Honda Scoopy

"Tak heran, walau Honda All New CR-V merupakan mobil premium tapi tetap saja minat konsumen untuk memilikinya sangat besar. Terbukti belum lama diluncurkan, pemesan sudah mencapai 50 persen," tutur Iwan.

Iwan menjelaskan, All New Honda CR-V, kini hadir sebagai SUV premium yang menawarkan varian mesin Hybrid dengan teknologi e:HEV.

Teknologi e:HEV merupakan sistem yang bekerja secara otomatis dimana kedua motor listrik dan mesin bensin dapat beroperasi secara independen serta menghasilkan pengalaman berkendara yang efisien di berbagai situasi.

Baca Juga: Mitsubishi XFC Concept Hadir di Ajang IIMS 2023, Siap Menjadi Pesaing Honda HR-V dan Hyundai Creta

"Walau begitu, All New Honda CR-V tetap mengutamakan motor listrik, sehingga besin menghemat bahan bakar (petro) dan lebih ramah lingkungan," tutur Iwan.

Halaman:

Editor: Anwar Anef


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x