Diduga Mengecoh Aparat, Mobil Korban Pembunuhan Perum Puri Asri Kuningan Ditinggalkan di Cirebon

19 April 2023, 06:30 WIB
Kasat Reskrim Polres Kuningan, Iptu. Anggi Eko Prasetyo /Iyan Irwandi/KC/

KABARCIREBON - Sampai saat ini aparat kepolisian Satuan Reskrim Polres Kuningan masih mendalami motif yang menjadi penyebab diduga dibunuhnya seorang wanita lanjut usia (Lansia), Ai Tresnawati (63 tahun).

Korban tercatat sebagai warga Jalan Nakula Blok Y No. 49 Perum Puri Asri Kelurahan Ciporang Kecamatan Kuningan Kabupaten Kuningan.

Ia tewas di kediamannya dengan kondisi ada bercak darah. Meski belum keluar hasil otopsinya tetapi gambaran awal, ada trauma benda tumpul di bagian kepala yang menyebabkan kematiannya.

Baca Juga: Pencurian Kambing di Kuningan Marak, Polisi Ringkus 3 Orang yang Diduga Maling

Dalam kesehariannya, korban merupakan penjual air minum kemasan sehingga cukup dikenal warga setempat atau para tetangganya.

Korban diduga dibunuh oleh kerabatnya yang masih berstatus sebagai mahasiswa di salah satu perguruan tinggi, A (22 tahun).

Terduga ditangkap di seputaran Kota Kuningan sekitar 8 jam paska penemuan korban atau sekira pukul 19.00 WIB.

Mobil korban pembunuhan di Perum Puri Asri Ciporang Kuningan yang sempat ditinggalkan di wilayah Cirebon.

Baca Juga: Jurus Penipuan Bisnis Katering Bisa Mengumpulkan Rp3,1 Miliar, Kapolres: Korbannya Warga yang Dikenal

Kendaraan milik korban jenis Carry Nomor Polisi (Nopol): E 1595 ZY yang biasa di parkir di depan rumah, ditemukan berada di salah satu daerah di wilayah Cirebon.

Hal itu diduga hanya untuk mengecoh aparat agar tidak tercium tindakan kriminal yang menghilangkan satu nyawa manusia.

Namun aparat kepolisian sendiri cukup cerdik. Karena di depan rumah korban sendiri terdapat satu unit sepeda motor Nopol: D 6619 HQ milik pelaku.

Baca Juga: Tiga Remaja Broken Home Pengangguran di Kuningan Nekat Mencuri Sepeda Motor, Salah Satunya adalah Perempuan

Sehingga menjadi salah petunjuk untuk melakukan penyelusuruan sekaligus penangkapan terduga.

"Mobil korban dibawah penguasaan pelaku yang dibawa ke Cirebon dan ditinggalkan begitu saja," kata Kapolres Kuningan, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP). Willy Andrian melalui Kasat Reskrim, Iptu. Anggi Eko Prasetyo, Selasa 18 April 2023.

Menurutnya, baik mobil korban maupun sepeda motor terduga pelaku menjadi barang bukti yang saat ini diamankan di Mapolres Kuningan.

Sepeda motor terduga pelaku pembunuhan di Perum Puri Asri Ciporang kini diamankan di Mapolres Kuningan.

Baca Juga: Sabu-Sabu Disembunyikan Area Kuburan, Kapolres Kuningan: Ini Modus Baru yang Unik Sehingga Patut Diwaspadai

Ditambah lagi, beberapa barang bukti lainnya untuk bahan kepentingan pengembangan kasus bersangkutan.

Sebelumnya, Satuan Reskrim Polres Kuningan berhasil menangkap terduga kasus pembunuhan Ai Tresnawati, warga Perum Puri Asri Kelurahan Ciporang.

Korban diduga sudah beberapa hari tewas sehingga dari jasadnya mengeluarkan bau menyengat yang mengundang kecurigaan para tetangganya. (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon Google News

Editor: Iyan Irwandi

Tags

Terkini

Terpopuler