Jurusan BSA IAIN SNJ Promosikan Destinasi Wisata Cirebon ke Dunia Internasional

- 18 November 2021, 17:18 WIB

Dalam proses pembelajaran, mahasiswa dibekali dengan pola-pola kebahasaan terlebih dahulu, kemudian mereka diminta membuat skrip berbahasa Indonesia tentang lokasi yang akan diliput. Setelah skrip bahasa Indonesia dipastikan telah sesuai dengan standar materi yang diajarkan, mahasiswa kembali mengalih bahasakan skrip bahasa Indonesia yang telah diperiksa kedalam bahasa Arab.

“Terangnya, mata kuliah ini mengasah semua skill kebahasaan dan merupakan akumulasi pembelajaran selama mahasiswa menimba ilmu di Jurusan Bahasa dan Sastra Arab (BSA)”, tandas Rijal.

Proses alih bahasa skrip kedalam bahasa Arab dikawal dan diperiksa langsung oleh dosen pengampu mata kuliah dan dikembalikan kepada mahasiswa untuk proses perbaikan skrip yang sudah final.

Sekilas tentang H. Rijal Mahdi, selain bekerja sebagai dosen, iajuga mendapatkan beberapa kepercayaan dari lembaga dan kementerian (BAZNAS RI, PUPR) dalam menerjemahkan buku-buku dan panduan promosi pariwisata Indonesia kedalam bahasa Arab.

"Ke depan, jurusan BSA berpeluang melakukan kerjasama strategis dengan pemerintah daerah setempat, lembaga, kementerian atau pihak swasta lain dalam mempromosikan Indonesia ke dunia Arab”, imbuh Erfan Gazali selaku Sekretaris Jurusan Bahasa dan Sastra Arab (BSA).

Halaman:

Editor: Fani Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah