Kontes PAI Tingkat Kota Diundur

- 31 Mei 2022, 10:53 WIB
SISWA SD saat mengikuti Pentas PAI ditingkat kecamatan Kejaksan beberapa waktu lalu di SDN Kebonbaru, belum lama ini. Pelaksanaan di tingkat kota dimungkinkan akan diselenggarakan pada Sabtu (4/6/2022) esok.*Jaka/KC
SISWA SD saat mengikuti Pentas PAI ditingkat kecamatan Kejaksan beberapa waktu lalu di SDN Kebonbaru, belum lama ini. Pelaksanaan di tingkat kota dimungkinkan akan diselenggarakan pada Sabtu (4/6/2022) esok.*Jaka/KC

Kabar Cirebon-Online Penyelenggaraan ajang Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) jenjang Sekolah Dasar (SD) tingkat Kota Cirebon yang sejatinya digelar Selasa (31/5/2022) ini, akan diundur usai para kepala SD melaksanakan pertemuan di luar kota, Senin (30/5/2022).

Guru PAI SDN Kartini 2 Kota Cirebon, Hery Purwanto mengatakan, yang semula dijadwalkan Selasa (31/5/2022) ini, bisa saja dilaksanakan Sabtu (4/6/2022) esok dikarenakan sejumlah kepala sekolah yang juga terdapat pengurus Pentas PAI tingkat kota pada Selasa ini masih melaksanakan pertemuan di luar kota.

"Mungkin saja Sabtu besok dilaksanakannya. Lokasi tidak berubah yaitu di SDN Pengampon," katanya.

Dijelaskan Hery, Pentas PAI di tingkat kecamatan sudah digelar. Dari lima kecamatan terjaring sejumlah siswa dan siswi untuk melaju ke tingkat kota. Di tingkat kota nanti, jumlah mata lomba masih delapan (Asta lomba).

"Jenis mata lomba yang diperlombakan masih delapan jenis lomba. Ada seperti  Pildacil, MTQ, Adzan dan lain sebagainya sama dengan di tingkat kecamatan," jelasnya.

Usai ditingkat kota, lanjut Hery, nantinya akan disaring kembali untuk berlanjut ke tingkat provinsi. Kemudian, ada juga nanti di tingkat nasionalnya. "Semoga saja dalam kegiatan nantinya tidak ada kendala. Dari Kota Cirebon juga diharapkan bisa ada yang mewakili ke tingkat nasional dan meraih juara tentunya," pungkasnya.(Jaka/KC)

Editor: Ajay Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah