Tandang ke Fraksi PKS, Imron Beri Sinyal untuk Pilkada 2024?

- 30 November 2022, 07:37 WIB

KABARCIREBON- Tak seperti biasanya, Bupati Imron dalam setiap momen menunggu rapat paripurna di DPRD mulai bertandang ke ruang fraksi selain fraksi PDI Perjuangan. Namun, pada Selasa (29/11/2022) Imron tampak asyik berada di ruang fraksi PKS.

Imron tak hanya ngobrol dengan para politisi PKS saja. Namun dalam ruangan tersebut, juga ada beberapa politisi PKB dan kader PDI Perjuangan lainnya. Sinyal untuk menuju koalisi di Pilkada 2024 dari ketiga partai ini tak menutup kemungkinan bisa terjadi.

Ada juga yang mensinyalir, tandangnya Imron ke fraksi PKS karena enggak mau kalah dengan Wakil Bupati (Wabup), Hj Wahyu Tjiptaningsih yang sudah lebih dulu dengan PKS. Bahkan, kedekatan yang dijalin Ayu langsung dengan Ketua DPD PKS Kabupaten Cirebon, H Junaedi.

Saat dikonfirmasi, Ketua Fraksi PKS, Ahmad Fawaz yang menerima kunjungan bupati tersebut mengaku, kedatangan bupati Imron sebagai bukti keterbukaan partainya untuk berkomunikasi dengan siapa pun. Apalagi sekelas Imron yang notabene sebagai kepala daerah sekaligus ketua partai. 

Fawaz mengaku, bahkan komunikasi dengan Bupati Imron pun tidak hanya kali ini saja. Baik secara formal maupun nonformal. "Mungkin, beliau mau mampir, disini lebih adem. Jadi pak bupati betah di PKS," kata Fawaz. 

Halaman:

Editor: Ismail Marzuki


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah