Digosipkan Maju Jadi Bakal Calon Bupati Majalengka 2024, JFA Pilih Ikhtiar Daftar Jadi Penyelenggara Pemilu

- 6 Juni 2023, 15:25 WIB
Ketua Panwaslu Cigasong Jejep Falahul Alam tengah menyerahkan sertifikat ke pimpinan Bawaslu Majalengka Abdul Rasyid dalam acara rapat Persiapan Pengawasan DPS di Pemilu 2024.
Ketua Panwaslu Cigasong Jejep Falahul Alam tengah menyerahkan sertifikat ke pimpinan Bawaslu Majalengka Abdul Rasyid dalam acara rapat Persiapan Pengawasan DPS di Pemilu 2024. /IST /

"Surat klarifikasi sudah diterima satu bulan yang lalu. Saya sudah berikan arahan, saran dan masukn akan pentingnya menjaga prinsip-prinsip etika, demokrasi, transparansi, dan keadilan dalam proses pemilihan. Dan saya sudah ingatkan agar yang bersangkutan fokus pada tugas, kewajiban dan wewenang sebagai penyelenggara pemilu di Panwaslu Kecamatan Cigasong," tukasnya.

Menurut Agus, sikapnya itu telah menunjukkan komitmen dalam menjalankan tugasnya demi menjaga integritas serta menghormati regulasi yang berlaku.

Baca Juga: 7 Fraksi DPRD Kabupaten Cirebon Sampaikan Pemandangan Umum di Paripurna

Tindakan ini merupakan bentuk tanggung jawab dan profesionalisme, yang sejalan dengan prinsip-prinsip demokrasi dan kode etik penyelenggara Pemilu. Meski kabar majunya JFA itu hanya sebatas hiburan semata, namun kapasitasnya sebagai Panwaslu hal itu dinilai tidak tepat. 

Diluar itu, Ketua Bawaslu Majalengka Agus Asri mendorong seluruh anggota Panwaslu se-Majalengka termasuk JFA untuk ikut serta dalam seleksi calon anggota Bawaslu Majalengka yang saat ini sudah dibuka secara umum.

"Saya sudah berikrar tidak akan maju lagi di Bawaslu Majalengka, sehingga mendorong teman Panwaslu se-Majalengka ikut serta dalam seleksi Bawaslu Periode 2023-2029, karena kesempatan ini terjadi 5 tahun sekali," tutupnya.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x