LBM PWNU Jabar Bakal Bahas Jalan Rusak dalam Bahtsul Masail

- 8 Juni 2023, 14:42 WIB
Sekretaris LBM PWNU Jabar, Kiai Afif Yahya Aziz.
Sekretaris LBM PWNU Jabar, Kiai Afif Yahya Aziz. /IST /

Soal jalan rusak yang terjadi di Lampung, Garut, dan berbagai wilayah lainnya hingga viral tersebut, seolah menampakkan alur birokrasi alternatif yang kian lama, semakin banyak ditempuh masyarakat kelas akar rumput. Skema viral, mendapat perhatian netizen, lalu perhatian pemerintah atau pihak terkait, dewasa ini telah menjelma menjadi grassroots power dan harapan baru bagi masyarakat dalam menghadapai masalah-masalah mereka.

Dalam bahtsul masail nanti, lanjut Kiai Afif, dibahas bagaimanakah pandangan fikih terkait trend memviralkan jalan rusak yang dilakukan oleh masyarakat dengan tujuan agar segera direspon oleh pemerintah atau pihak terkait?

"Selanjutnya, dibahas juga bagaimana pandangan fikih terkait pemerintah yang lambat atau bahkan tak kunjung memperbaiki fasilitas umum seperti jalan?" kata Kiai Afif.

Baca Juga: Pengadaan Antropometri Rp 22 Miliar Disorot, Dinkes Diduga Kondisikan Pemenang

Selain jalan rusak dan the power of tranding yang menjadi tema bahasan dalam bahtsul masail nanti, juga ada dua tema lainnya. Yakni, kata dia, soal polemik pondok pesantren Al-Zaytun Indramayu dan seluk beluk panti asuhan anak yatim.(Ismail)

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x