Kurikulum Merdeka Belajar Lebih Sederhana dan Mendalam

- 11 Juli 2023, 18:29 WIB
*ilustrasi*
*ilustrasi* /IST /

Ketiga, self-regulation of behaviour. Perilaku positif yang ditunjukkan peserta didik dalam mengatur, mengembangkan dan mengalokasikan sumber daya yang dimilikinya dalam belajar termasuk waktu, tenaga, sumber daya, kenyamanan, dan efisiensi belajar.

Baca Juga: Di Cirebon, Ada Bukit Mirip Gunung Padang Cianjur, Namanya Situs Batu Tulis Gunung Singkil, Ini Keunikannya

Kurikulum merdeka didukung oleh pelatihan dan penyediaan sumber belajar guru, kepala sekolah, dinas pendidikan serta penyediaan beragam perangkat ajar. Pemaparan Mendikbud pada panduan merdeka belajar episode kelima belas tentang komponen pendukung kurikulum merdeka seperti penyediaan perangkat ajar berupa buku teks dan bahan ajar pendukung. Pelatihan dan penyediaan sumber belajar guru, kepala sekolah, dan pemerintah daerah. Jaminan jam mengajar dan tunjangan profesi guru, dan platform merdeka mengajar.

Keempat komponen pendukung kurikulum merdeka di atas saling terkait satu dengan yang lain dalam implementasi kurikulum merdeka. Kemendikbud menyediakan perangkat ajar berupa buku teks, contoh alur tujuan pembelajaran, kurikulum operasional sekolah, modul ajar, dan proyek penguatan profil pelajar Pancasila melalui platform digital. Perangkat ajar yang telah dirancang sedemikan rupa memerlukan peran guru dalam menjelaskan dan mengarahkan peserta didik agar dapat digunakan secara optimal.

Kemendikbud menyediakan pelatihan mandiri bagi guru dan kepala sekolah melalui micro learning dalam aplikasi digital, narasumber dalam pelatihan kurikulum merdeka secara daring melalui pengimbasan sekolah penggerak, sumber belajar untuk guru dalam bentuk e-book, video, podcast melalui berbagai platform digital yang dapat diakses secara daring dan didistribusikan secara mandiri. Perubahan mekanisme pengajaran dalam kurikulum merdeka ini tidak merugikan guru termasuk hak tunjangan profesi bagi mereka yang telah mendapatkannya ketika menggunakan kurikulum 2013.

Baca Juga: Ini 20 Alamat Pedagang Bakso yang Enak di Kabupaten Ciamis, Bisa Dicoba Bakso Adidas dan Bakso Tjenghar

Dalam era digital saat ini, penggunaan berbagai platform digital sangat diperlukan untuk memberikan kemudahan dalam pelaksanaan kurikulum merdeka. Sejak Februari 2022 Kemendikbud meluncurkan platform Merdeka Mengajar dengan tujuan untuk membantu guru dalam memperoleh referensi, inspirasi, dan pemahaman menyeluruh dalam mengimplemetasikan kurikulum merdeka.

Visi platform merdeka mengajar adalah menciptakan ekosistem kolaboratif untuk meningkatkan keefektifan pembelajaran dan iklim kerja positif. Visi ini kemudian diturunkan secara operasional sebagai berikut. Content crowd sourcing yaitu pengembangan konten berbasis kontribusi yang dapat dikembangkan oleh semua pihak. 

Komunitas belajar daring di mana guru dapat saling belajar dan berbagi. Pembelajaran mandiri dengan menyediakan pelatihan daring untuk pengembangan kompetensi guru. Perencanaan dan kemajuan karier dengan melakukan pengembangan portofolio guru. Jenjang profesi guru yang merupakan wadah menampilkan profil, pengalaman, dan keterampilan profesional.(Oleh:Lisnawati, Editor Penerbit Buku Amerta Media)

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah