Aplikasi SIAPkerja Solusi Bagi Para Pencaker

- 26 Agustus 2023, 17:45 WIB
Para pencari kerja di Kabupaten Indramayu.
Para pencari kerja di Kabupaten Indramayu. /Ilustrasi /

KABARCIREBON - Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Indramayu melalui beberapa program-program kerja yang dilaksanakan oleh Pemkab Indramayu berupaya memudahkan para pencari kerja (pencaker) untuk memperoleh akses informasi.

Bupati Indramayu, Hj Nina Agustina melalui Kepala Disnaker Kabupaten Indramayu, Erpin Marpinda mengatakan, dalam konteks mencari lowongan kerja (loker) masyarakat bisa mendownload aplikasi SIAPkerja.

Aplikasi SIAPkerja tersebut di dalamnya memuat beberapa informasi loker sehingga masyarakat menemukan jenis pekerjaan yang diinginkan dengan mudah sesuai beberapa lokasi. 

Baca Juga: Link Live Streaming PERSIB vs RANS, Maung Bandung Menang Lawan Raffi Ahmad, Salip Persija di Klasemen Liga 1

"Jangan dulu pesimis dengan beberapa job fair yang telah dilaksanakan, tetapi berupaya tetap semangat mungkin informasi bukan dari satu titik," tuturnya.

Pada aplikasi SIAPkerja, lanjut Erpin, bagi masyarakat yang berminat meningkatkan keahlian bisa mengunjungi aplikasi tersebut.

Di dalam aplikasi SIAPkerja terdapat porsi skill haste, termasuk untuk yang ingin mengikuti sertifikasi dan ada keinginan untuk membangun usaha mandiri.

Baca Juga: Link Download Film Suzzanna Malam Jumat Kliwon 2023, Nonton Luna Maya Viral Horor Sundel Bolong

"Beberapa program pemerintah, baik pusat maupun daerah bisa digali melalui aplikasi SIAPkerja, mungkin kita perlu banyak bantuan dari rekan-rekan stakeholders. Sementara Disnaker Indramayu semakin merapatkan sosialisasinya dengan beberapa sekolah-sekolah, sehingga lulusan dari sekolah itu akan melek tentang informasi lapangan pekerjaan," katanya.

Masih dikatakan Erpin, beberapa sekolah sudah dikunjungi kaitannya memberikan kepada para guru Bimbingan Konseling (BK) untuk mencoba download aplikasi SIAPkerja, sehingga proses pembuatan AK1 atau kartu kuning bisa dibuat secara kolektif di sekolah masing-masing dan tidak harus antree di Kantor Disnaker.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x