19 Mahasiswa FK UGJ Cirebon Ikuti Sumpah Dokter

- 16 Mei 2024, 19:41 WIB
Sebanyak 19 mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Cirebon mengikuti Sumpah Dokter XXVI.
Sebanyak 19 mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Cirebon mengikuti Sumpah Dokter XXVI. /Iskandar Kabar Cirebon /

KABARCIREBON - Sebanyak 19 mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Cirebon mengikuti Sumpah Dokter XXVI yang diselenggarakan di salah satu hotel di Kabupaten Cirebon, Kamis (16/5/2024).

Dengan sumpah dokter ini, 19 mahasiswa lulusan FK UGJ tersebut resmi menyandang gelar sebagai dokter. Para lulusan ini juga sebelumnya telah dinyatakan lulus Uji Kompetensi Mahasiswa Profram Profesi Dokter (UKMPPD). Nantinya, para lulusan FK UGJ ini harus menjalani program internship terlebih dahulu sebelum memiliki hak untuk mengajukan surat izin praktek secara mandiri. 

Dekan FK UGJ, Dr. dr. H. Catur Setiya Sulistiana, M. Med.Ed mengucapkan terimakasih kepada Ketua Yayasan Swadaya Gunung Jati (YPSGJ), Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo, Drs. M. Si yang selalu memberikan dukungan kepada FK UGJ sehingga FK UGJ terus berkembang dan telah melahirkan 535 dokter. Catur mengatakan, hal ini adalah wujud dari kepedulian FK UGJ terhadap dunia kesehatan. Catur juga berharap agar alumni FK UGJ bisa memberikan kontribusi terhadap layanan masyarakat. 

Baca Juga: Ribuan Miras Dimusnakan saat Peringatan HUT Satpol PP dan Satlinmas di Cirebon

"Alhamdulilah 535 alumni banyak yang berkiprah, baik di pelayanan dasar dan ada juga yang mrngambil spesialisasi. Harapannya, sesuai yang disampaikan oleh rektor dan ketua yayasan, mereka menjadi dokter yang kompeten dan bisa melayani masyarakat dengan baik," kata Catur.

Dalam kesempatan ini, Catur juga melaporkan sejumlah kegiatan FK UGJ di tahun 2024. Kegiatan pertama yakni Student Exchange mahasiswa tahap profesi FK UGJ sebanyak 3 orang yang akan berangkat ke perancis pada tanggal 2 September – 25 Oktober 2024. Kegiatannya yakni berupa00 research internship dan dokumen LoA serta tempat tinggal dll sedang diurus oleh International Office Univ Poitiers Prancis. Mahasiswa FK UGJ akan belajar dengan alat – alat yang baru dan canggih di lab ICM2P (Water, biomarker dll), lab LNEC ( Neurosci, neuropsych) dan lab PRODICET (hematopathies dan onologi).

"Mahasiswa Studex Radboud batch ini (Jara dan Romy) akan berakhir pada tanggal 3 Juni 2024. Untuk berikutnya akan datang lagi dua orang mahasiswa dari Radboud pada bulan Juni 2024 juga, kita patut bersyukur Radboud University mempercayakan mahasiswa untuk belajar Tropical Disease di FK UGJ, RSUD Waled dan Puskesmas di Cirebon, karena rutin mengirimkan mahasiswanya ke FK UGJ," katanya.

Baca Juga: Pesona Kiswah Ka'bah, Kini Bisa Dilihat di Graha Begawan Nusantara Jakarta Selatan: Aprsiasi dari Buya Yahya

Catur juga menambahkan, sesuai arahan dari Rektor UGJ dan Ketua Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati, setiap Fakultas di UGJ wajib menyelenggarakan Simposium International, FK UGJ akan menyelenggarakan Simposium Internasional yang akan dilaksanakan pada tanggal 3 Agustus 2024. Untuk narasumber sendiri ada empat guru besar dari luar negeri yang akan mengisi yakni Prof Macnab (Canada), Prof Zilfalil (Malaysia),Prof Natini (Thailand ), Prof Beben Benyamin (Australia) dan beberapa Profesor dari Indonesia.

"Alhamdulillah dari Jurnal Internasional Global Health Management Jornal (GHMJ) sudah bersedia bekerja sama dg kita," tuturnya.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah