Atasi Banjir, BBWSCC Siap Normalisasi Sungai Cisanggarung dan Pembuatan Kolam Retensi

- 30 Mei 2024, 19:55 WIB
PENJABAT (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya melakukan koordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk Cisanggarung (BBWSCC) untuk penanganan banjir di wilayah tersebut, Kamis (30/5/2024).*
PENJABAT (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya melakukan koordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk Cisanggarung (BBWSCC) untuk penanganan banjir di wilayah tersebut, Kamis (30/5/2024).* /Kabar Cirebon/ Iwan Junaedi/

KABARCIREBON- Peristiwa banjir yang melanda wilayah timur Kabupaten Cirebon menjadi perhatian serius pemerintah. Pasalnya bencana tersebut kerap kali terjadi jika musim hujan tiba.

Menanggapi hal tersebut, Penjabat (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya melakukan koordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk Cisanggarung (BBWSCC) untuk penanganan banjir di wilayah tersebut, Kamis (30/5/2024).

Wahyu menyampaikan, hasil pertemuan dengan pihak BBWS CC ini, menyepakati bersama terkait normalisasi Sungai Cisanggarung. Karena selama ini, sungai tersebut menjadi salah satu penyebab banjir yang melanda wilayah timur.

 Baca Juga: Waspada LSD Jelang Idul Adha, Bandar Sapi di Majalengka Dihimbau Karantina Hewan Kurban dari wilayah Jawa!

Menurutnya, ada program jangka pendek, menengah dan panjang dalam penanganan normalisasi Sungai Cisanggarung.

Untuk jangka pendeknya, yakni BBWSCC akan normalisasi Sungai Cisanggarung dari sekarang sampai akhir Desember atau sebelum datangnya musim hujan.

"Untuk jangka menengah dan panjangnya nanti kita coba komunikasikan lebih lanjut. Karena yang terpenting jangka pendek terlebih dahulu," katanya.

Ia mengungkapkan selain melakukan normalisasi Sungai Cisanggarung, pihaknya akan membuat kolam retensi.

"Ada bebepa kemungkinan pembuatan kolam retensi, tetapi kami data dulu, karena sangat penting selain normalisasi sungai, kolam ritensi juga bisa menampung air hujan. Sehingga Ini juga akan kita kerjasamakan dengan BBWS untuk potensi-potensi yang memungkinkan untuk dilakukan pembuatan kolam ritensi,"tuturnya.

Halaman:

Editor: Iwan Junaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah