Kucing Jatuh dari Pesawat Maskapai Southwes, Anabul Jenis Bengal Itu Tidak Cedera Cuma Dagunya Menghitam

- 2 Juni 2024, 17:18 WIB
Awak darat di Bandara Internasional Denver yang menemukan Breezy.*
Awak darat di Bandara Internasional Denver yang menemukan Breezy.* /Facebook /Mirror

KABAR CIREBON - Petugas Bandara Internasional Denver (DIA) dibantu Layanan Margasatwa Departemen Pertanian Amerika Serikat (AS) dibuat sibuk untuk mencari seekor kucing yang jatuh dari pesawat.

Kucing jenis Bengal bernama Breezy lepas dari pengawasan pemiliknya Ginger Thompson karena tertabrak seseorang. Setelah jatuh dari pesawat, anabul tersebut melarikan diri.

Pencarian kucing kabur itu mendapat perhatian secara online. Beruntungnya Breezy bisa ditemukan oleh awak Maskapai Southwes di sudut gelap Bandara Internasional Denver.

Baca Juga: Tantangan Asah Otak, Coba Temukan Kucing Origami yang Menyelinap di Antara Kucing Kartun, Waktunya 6 Detik

Walau berhasil diselamatkan, Breezy tampak dagunnya menghitam. Itu kemungkinan akibat kecipratan cairan yang ada di gudang minyak.

Ginger Thompson sempat khawatir Breezy sulit ditemukan. Dia harus menunggu selama 24 jam untuk mendapatkan kabar terbaru anabul peliharaannya.

Keberadaan Breezy di Denver untuk sebuah pertunjukan tetapi ketika naik pesawat untuk terbang kembali ke di Spokane, Washington, Breezy melarikan diri dan menghilang.

Baca Juga: Fern, Anabul dengan Wajah yang Paling Menyeramkan di Dunia, Bulunya Aneh Dapat Julukan Kucing Manusia Serigala

Ginger dengan panik sempat mencoba membujuk Breezy kembali tetapi kucing itu ketakutan dan berlari keluar dari pintu pesawat yang terbuka dan terjatuh melalui celah.

Halaman:

Editor: Anwar Anef

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah