Bugarkan Kesehatan Masyarakat, Siska Karina Adakan Gebyar Senam

28 Mei 2023, 14:50 WIB
Gebyar senam di Desa Cirebon Girang, Kecamatan Talun, Sabtu (27/5/2023). /IST /

KABARCIREBON - Dalam rangka membugarkan kondisi kesehatan masyarakat, Pemerintah Kabupaten Cirebon melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar gebyar senam di Desa Cirebon Girang, Kecamatan Talun, Sabtu (27/5/2023).

Ratusan masyarakat yang hadir pada kesempatan itu pun antusias mengikuti kegiatan senam bersama tersebut. Dalam kesempatan itu pun turut hadir pula Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Cirebon, Siska Karina.

Kepala Dispora Kabupaten Cirebon, Ikin Asikin melalui Kabid Olahraga, Sumarno mengungkapkan, kegiatan senam ini diselenggarakan dalam upaya membentuk gaya hidup masyarakat yang lebih sehat.

Baca Juga: Cara DPC PKB Dianggap Kapitalis, Bisa 'Mengubur' Kader dengan Tragis

"Dengan kondisi tubuh masyarakat yang sehat tentunya sebagai penunjang dalam menjalankan aktivitas," jelasnya.

Ruang semacam ini akan terus dilakukan oleh pihaknya, selain tujuan dari manfaat dari senam sehat tersebut banyak sekali diantaranya manfaat bagi fisik. 

"Senam sangat bermanfaat dalam mengembangkan komponen fisik dan kemampuan gerak (motor ability). Orang-orang yang terlibat senam akan berkembang daya tahan ototnya, kekuatannya, powernya, kelenturannya, koordinasi, kelincahan, serta keseimbangan," paparnya. 

Baca Juga: Tahun 2023 Ini, 221.000 Warga Indonesia Tunaikan Ibadah Haji, Ini Jadwal dan Lama Tinggal di Arab Saudi

Terlebih lagi kata dia, jika diimbangi dengan kegiatan yang menuntut sistem kerja jantung dan paru (cardio-vaskular system). Dengan melakukan olah raga senam secara teratur akan membuat kesehatan dan perkembangan fisik menjadi baik dan seimbang. 

"Manfaat mental dan sosial diyakini bahwa terdapat sumbangan yang sangat besar dari olah raga senam dalam meningkatkan self-concept (konsep diri)," ungkapnya.

Sementara itu Siska Karina menuturkan, kegiatan senam ini bisa terselenggara melalui dana aspirasi yang diberikan olehnya bagi masyarakat.

Baca Juga: Asyik, 1 Juni dan 2 Juni 2023 Libur Nasional Hari Lahir Pancasila Plus Cuti Bersama Waisak, Long Weekend

"Dengan adanya kegiatan untuk masyarakat menandakan hadirnya pemerintahan bagi masyarakat," ucap Siska.

Melihat tingginya antusiasme dari masyarakat atas terselenggaranya kegiatan senam ini, dirinya merasa senang karena bisa memberikan ruang-ruang yang bermanfaat untuk masyarakat.

"Pastinya senang dengan terselenggaranya kegiatan senam ini, apalagi mereka (masyarakat, red) terlihat bahagia," paparnya.

Baca Juga: Link Nonton One Piece Chapter 1063 Anime Paling Banyak Disaksikan! Sengitnya Pertarungan Zoro vs King

Bukan hanya senam saja, sejumlah hadiah doorprize pun disiapkan untuk lebih memeriahkan gebyar senam yang bertemakan 'Semarak Talun Sehat Dari Kita Untuk Kita' ini.(Taufik)

Editor: Fanny Crisna Matahari

Tags

Terkini

Terpopuler