Ojek Online dan Seniman Terima Bantuan dari Polres

- 3 Agustus 2021, 06:05 WIB
Ist/KC KAPOLRES Majalengka. Ajun Komisaris Besar, Syamsul Huda memberikan bantuan kepada pengendara ojek online (ojol) yang terdampak PPKM, Senin (2/8/2021).*
Ist/KC KAPOLRES Majalengka. Ajun Komisaris Besar, Syamsul Huda memberikan bantuan kepada pengendara ojek online (ojol) yang terdampak PPKM, Senin (2/8/2021).*

MAJALENGKA, (KC Online).-

Kepolisian Resor (Polres) Majalengka memberikan bantuan kepada komunitas ojek online dan pelaku seni, yang terdampak  penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, di Aula Sat Intelkam Polres Majalengka, Senin (2/8/2021).

Kapolres Majalengka Ajun Komisaris Besar Syamsul Huda didampingi Wakapolres Komisaris Sumari menyerahkan langsung bantuan berupa beras sebanyak 310 paket, yang diterima secara simbolis oleh masing-masing ketua dan koordinator ojek online serta pelaku seni.

Ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota komunitas ojol dan seniman yang telah hadir dalam kegiatan silaturahmi dan berbagi kasih ini.

Halaman:

Editor: Dandie Kabar Cirebon


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah