137 Peserta Berlaga di Pentas PAI Tingkat Kota

- 6 Juni 2022, 10:44 WIB
SALAH satu peserta saat mengikuti lomba Pentas PAI tingkat Kota di SDN Kompleks Pengampon, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Sabtu (4/6/2022).*Jaka/KC
SALAH satu peserta saat mengikuti lomba Pentas PAI tingkat Kota di SDN Kompleks Pengampon, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Sabtu (4/6/2022).*Jaka/KC

Kabar Cirebon-Online Sebanyak 137 peserta jenjang Sekolah Dasar (SD) Negeri dan Swasta hasil dari penjaringan di tingkat kecamatan berlaga di Pekan Seni dan Kreativitas Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) tingkat Kota di SDN Kompleks Pengampon Kelurahan Lemahwungkuk Kecamatan Lemahwungkuk Kota Cirebon, Sabtu (4/6/2022).

Ketua Pelaksana, Dede Masturi mengatakan, dalam kegiatan tersebut juara-juaranya akan berlaga di tingkat Provinsi Jawa Barat. Dimungkinkan, pelaksanaan di tingkat Jawa Barat akan dijadwalkan dan dilaksanakan di wilayah Sumber, Kabupaten Cirebon.

Akan tetapi, Pentas PAI di tahun ini hanya sampai di tingkat provinsi saja. Karena, tingkat nasional akan digelar di tahun depan usai Pentas PAI di tingkat kecamatan, kota, provinsi dan barulah ke tingkat nasional.

"Juara di tingkat kota akan kami  ambil juara satu atau yang terbaik di setiap jenis lomba," katanya.

Dijelaskan dia, di tingkat kota masih melakukan delapan jenis lomba yang diperlombakan seperti MTQ, Adzan, Shalat, MHQ, Cerdas Cermat, Pildacil, Kaligrafi dan Kosidah. Kemudian, melihat antusias para siswa tinggi karena terbukti dari 137 siswa yang terjaring di lima kecamatan, semua hadir mengikuti di tingkat kotanya.

"Yang juara-juaranya setelah ini akan tetap ada pembinaan. Kelompok Kerja Guru (KKG) PAI Kota Cirebon berharap siswa dari Kota Cirebon bisa meraih juara di tingkat provinsi nanti," harapnya.

Sementara Ketua KKG PAI Kota Cirebon, Supriadi mengungkapkan, upaya-upaya ke depan yang dilakukan KKG PAI adalah melakukan pendampingan kepada peserta didik yang sudah lolos ke provinsi dengan pelatih-pelatih terbaik dalam kurun waktu sekitar 15 hari ke depan dimaksimalkan untuk melakukan pendampingan dan pembinaan.

Halaman:

Editor: Ajay Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah