Tolak Intimidasi Kuwu Gempol, Hari Ini FKKC dan Perangkat Desa Gelar Aksi Damai di Kantor Bupati

- 9 Januari 2023, 00:01 WIB
Ilustrasi aksi damai FKKC tolak intimidasi terhadap kuwu atau kepala desa di Cirebon.*
Ilustrasi aksi damai FKKC tolak intimidasi terhadap kuwu atau kepala desa di Cirebon.* /Ilustrasi Ajay Kabar Cirebon.*/

"Karena FKKC selalu melindungi pemerintah desa atau kuwu dari intimidasi, kriminalisasi dan premanisme yang mengatas namakan masyarakat. FKKC akan selalu siap untuk menghadapi pihak-pihak yang merongrong dan berencana membubarkan FKKC," tegasnya

Aksi damai, lanjut Kuswanto, adalah bentuk kekompakan kuwu dan juga perangkat desa di Kabupaten Cirebon. FKKC tidak rela salah satu rekannya mendapatkan intimidasi dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

"Tuntutan dalam aksi demo nanti saya rasa sudah cukup jelas, mendukung pengaktifan kembali Kuwu Dedi sebagai Kuwu Gempol dan mendukung penuh upaya penegakan hukum kepada Polresta Cirebon terhadap kelompok atau pihak yang terus melakukan intimidasi terhadap kuwu dan pemerintah desa," katanya.

Baca Juga: Sindiran Prabowo Soal Kader Tak Setia Diduga Mengarah ke Sandiaga Uno

Ia menyebut selain di depan kantor bupati, FKKC juga bakal aksi di depan kantor Desa Gempol.

"Estimasi massa dari unsur perangkat desa dan kuwu sebanyak 4000 an," katanya.(Iwan/KC)

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x