DKM Puser Bumi Cirebon Gelar Haul Perdana Syekh Datul Kahfi

- 18 Februari 2023, 11:49 WIB
Sejumlah tokoh menghadiri rangkaian acara dalam rangka haul perdana Syekh Datul Kahfi yang digelar oleh DKM Puser Bumi Cirebon.
Sejumlah tokoh menghadiri rangkaian acara dalam rangka haul perdana Syekh Datul Kahfi yang digelar oleh DKM Puser Bumi Cirebon. /IST/
KABARCIREBON - DKM Puser Bumi mengadakan haul perdana Syekh Datul Kahfi pada tanggal 16-17 pebruari 2023.
 
Haul ini diisi dengan beberapa kegiatan, baik kegiatan sosial maupun kegiatan keagamaan. Adapun kegiatan tersebut  di antaranya khitanan masal yang diikuti 57 pengantin khitan yang berasal dari warga sekitar area pemakaman Gununjati dan daerah lainya.
 
Kemudian, ada juga  pembagian sembako gratis sebanyak 200 paket,     khotmil Qur'an, seminar sejarah sehingga bisa menetapkan haul Syekh Datul Kahfi  jatuh pada tanggal 26 Rajab.
 
 
Selain itu, ada juga doa bersama untuk Indonesia yang dihadiri ribuan jamaah dari berbagai daerah.  
 
"Kegiatan haul ini selain untuk mengenang pendahulu kita yang berjuang di jalan Allah dalam mensyiarkan agama Islam di tanah Cirebon, juga dimaksudkan untuk  membantu warga sekitar yang kurang beruntung secara ekonomi sebagai bentuk kepedulian sosial sebagai sesama manusia, karena kami sadar bahwa sebaik-baiknya manusia yang bermanfaat bagi manusia yang lainnya," ujar Ketua DKM Puser Bumi, Pangeran Mochamad Amaludin.
 
Ia berharap kegiatan haul ini dapat dilaksanakan setiap tahun dengan rangkaian kegiatan yang lebih baik lagi.
 
 
"Kami juga bersyukur kepada Allah SWT dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan  atas terselenggaranya kegiatan ini, dimulai dari unsur pemerintah daerah,  BUMN, BUMD, pemerintah desa, swasta, tokoh politik,  tokoh agama, dan  tokoh masyarakat, bahkan masyarakat sekitar sehingga kegiatan ini dapat terlaksana sesuai rencana," ujarnya.
 
Acara puncak doa bersama dihadiri oleh KGA sultan Muhammad Saladin, anggota DPR RI Rieke Diah Pitaloka, Bupati Cirebon H Imron Rosyadi, para kyai, tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat sekitar, serta masyarakat luar daerah.(Fanny)

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x