Road to West Java Festival 2023 Ngaruntuy Seni di CFD Taman Kota Kuningan, Wagub Uu Terpukau

- 13 Agustus 2023, 20:24 WIB
TARI Pangbage dari Sanggar Diwangkara tampil membuka acara Road to West Java Festival 2023 ‘Ngaruntuy Seni di CFD’ Taman Kota Kuningan, Jawa Barat, Minggu 13 Agustus 2023.*
TARI Pangbage dari Sanggar Diwangkara tampil membuka acara Road to West Java Festival 2023 ‘Ngaruntuy Seni di CFD’ Taman Kota Kuningan, Jawa Barat, Minggu 13 Agustus 2023.* /Erix Exvrayanto

Baca Juga: Bupati Kuningan Acep Purnama Ranking 5 Besar Daftar Bupati Terkaya Jawa Barat, yuk Tilik Berapa Nilainya

Uu Ruzhanul Ulum mengapresiasi upaya pelestarian kebudayaan terutama kesenian tradisional, menurutnya supaya tidak punah dan dapat dijaga oleh generasi muda sebagai penerus.

Ditemui di Taman Kota (Tamkot) Kuningan, Uu mengutarakan kenapa pihaknya kala menjabat kepala daerah provinsi Jawa Barat gencar membuat taman di sejumlah kota/kabupaten.

Baca Juga: Bupati Kuningan Acep Purnama Disebut ‘PHP’ JLTS oleh Ketua DPC Partai Demokrat Lili Suherli

"Itu langkah kami dalam membahagiakan masyarakat Jawa Barat. Kalau dulu kan ada orang lagi puyeng atau stres suka healing ke sawah atau hutan, beda zaman sekarang bagi yang punya duit mungkin shoping atau belanja ke mal, tapi untuk warga biasa maka harus ada taman sebagai wahananya, tentu yang bisa dinikmati semua kalangan," katanya.

Uu berpesan agar masyarakat terus melestarikan kesenian dan kebudayaan tradisional, mengingat di Kabupaten Kuningan tidak memiliki Taman Budaya misal seperti di Yogyakarta, lalu ditanyakan apakah setelah Pemprov Jabar melakukan revitalisasi Taman Kota Kuningan juga objek wisata Waduk Darma, akankah membangun pula Taman Budaya untuk wadah para seniman serta budayawan Kabupaten Kuningan berproses dan berkreasi.

Baca Juga: Defisit Rp259 M di Akhir Jabatan, Ditanya Visi Kuningan MAJU 2023 Tercapai? Bupati Acep Purnama : Insya Allah

 Baca Juga: Begini Soal Evaluasi Target Pajak Daerah Kuningan 2023, Bappenda Kuningan Terus Berupaya Tingkatkan Pendapatan

"Insya Allah. Semoga oleh pemerintahan yang akan datang, dan juga di sini ada Pak Wakil Bupati Kuningan Ridho Suganda, ada Pak Ketua DPRD Nuzul Rachdy, ada Pak Kepala Disporapar, Toto Toharudin, mungkin bisa pula menerima aspirasi ini untuk dijadikan masukan pada program pembangunan," tukasnya.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah