Cafe dan Gudang Penyimpanan Kayu di Depan Pasar Baru Jatibarang Indramayu Ludes Dilalap Api

- 26 September 2023, 20:09 WIB
Warga menonton kebakaran yang terjadi di sebuah kafe dan resto dan gudang penyimpanan kayu di pasar baru Jatibarang, Kabupaten Indramayu, Selasa (26/9/202) sore
Warga menonton kebakaran yang terjadi di sebuah kafe dan resto dan gudang penyimpanan kayu di pasar baru Jatibarang, Kabupaten Indramayu, Selasa (26/9/202) sore /Foto/Ist/KC/

KABARCIREBON - Bangunan cafe n resto beserta dengan Gudang Penyimpanan kayu ludes terbakar api, Selasa (26/9/202) sekira pukul 16.00 WIB.

Peristiwa kebakaran sempat membuat heboh warga. Pasalnya, lokasinya kebakaran ini persis depan Pasar baru Jatibarang, Kabupaten Indramayu.

Beberapa jam kemudian, api baru dapat dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran dengan menerjunkan 5 unit mobil pemadam.

Baca Juga: Fix, Kecamatan Mundu Kab.Cirebon Tunda Masuk Daerah Otonomi Baru! FCTM Perjuangkan Cirebon Timur menjadi DOB

Kapolres Indramayu AKBP M Fahri Siregar melalui Kapolsek Jatibarang AKP Rynaldi Nurwan mengatakan, peristiwa itu diketahui sekira pukul 16.10 WIB. Dimana Cafe DY dan gudang milik Rusadi terletak di Jalan Sojar, Desa Bulak, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu, tepatnya depan Pasar Daerah Jatibarang telah terjadi kebakaran.

Menurut saksi bernama Intan dan Anisa yang sedang menjaga Cafe DY, menerangkan, jika saksi melihat api berasal dari gudang belakang cafe n resto DY bekas mebel yang terdapat tumpukan kayu di dalamnya.

Mengetahui ini, saksi lalu berusaha memadamkan api tersebut dengan alat seadanya. Namun usahanya gagal. Karena api tetap menyala bahkan merambat ke bangunan Cafe DY yang tersambung dengan gudang tersebut.

Baca Juga: Ini 20 Alamat Pedagang Bakso yang Populer di Bogor Selatan, Ada Pilihan Bakso Mang Oding dan Bakso Beby

Selanjutnya saksi menginformasikan kejadian tersebut kepada pemiliknya. Mendapatkan pemberitahuan itu, lalu Rusadi menghubungi Damkar Indramayu serta melaporkan kepada piket jaga polsek Jatibarang.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x