Nutrisi Tambahan Akhir Tahun, Bansos Rp800 Ribu untuk Pemilik Kartu Keluarga Sejahtera Cair Lagi

- 20 Desember 2023, 05:05 WIB
Alhamdulillah Bantuan 800.000 Cair Lagi untuk KPM BPNT Kriteria Khusus, Berikut Cara Mencairkan Bansos
Alhamdulillah Bantuan 800.000 Cair Lagi untuk KPM BPNT Kriteria Khusus, Berikut Cara Mencairkan Bansos /

KABARCIREBON - Bantuan sosial (bansos) tahap ke 6 berupa Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dicairkan kepada seluruh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada penghujung akhir tahun ini.

Bantuan yang akan diterima KPM ini besarannya mencapai Rp800 ribu pada bulan Desember 2023. Dan pencairan bansos akan dilaksanakan 2 bulan sekali.

Program bansos ini memberikan penyaluran uang tunai sebesar Rp200 ribu per bulan kepada para penerima manfaat yang memenuhi syarat.

Baca Juga: PUPR Apresiasi Rumah Hijau Berada di Kuningan-Resmikan IGHP Expo Satu-satunya Rumah Hijau Subsidi di Jabar

Bagi keluarga penerima manfaat yang memiliki kartu kelurga sejahtera (KKS) berwarna merah putih, bantuan akan langsung di transfer ke rekening mereka.

Dan jika, yang tidak memiliki KKS, pencairan bansos tersebut akan dicairkan melalui kantor pos.

Pencairan tahap ke 6 ini dijadwalkan akan dilakukan dari bulan November hingga Desember. Selain bantuan tersebut ada bantuan lain yang cair pada bulan Desember yakni Bantuan El Nino.

Baca Juga: H. Rokhmat Ardiyan Kerap Eksis di Tengah-Tengah Anggota Masyarakat

Program ini yaitu program tambahan dari pemerintah yang dikeluarkan pada bulan Oktober, untuk membantu masyarakat yang terdampak ketika musim kemarau melanda sebagian daerah yang ada di Indonesia.

Pemerintah telah mengalokasikan dana sebesar Rp7,52 triliun kepada para keluarga penerima manfaat. Setiap para penerima manfaat akan menerima bantuan sebesar Rp400 ribu selama 2 bulan yaitu November dan Desember.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x