TP PKK Astanajapura Kabupaten Cirebon Mampu Dongkrak Ekonomi Masyarakat Sekitar

- 29 Februari 2024, 17:34 WIB
Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Cirebon, Bina Wilayah (Binwil) di Kecamatan Astanajapura, Kamis (29/2/2024).
Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Cirebon, Bina Wilayah (Binwil) di Kecamatan Astanajapura, Kamis (29/2/2024). /Foto/Supra/KC/

KABARCIREBON - Peran Tim Penggerak (TP) PKK desa hingga kecamatan tak hanya dalam bidang kesehatan balita dan ibu hamil, namun harus mampu berdampak positip bagi warga sekitar. Seperti yang dilakukan TP PKK Kecamatan Astanajapura Kabupaten Cirebon, yang berperan aktif dalam mendongkrak perekonomian keluarga hingga masyarakat.

Ketua TP PKK Kecamatan Astanajapura, Frisma Elsa Tamara mengatakan, peran kader PKK desa hingga kecamatan sangat diperlukan guna meningkatkan berbagai sektor yang ada. Salah satunya membangkitkan perekonomian keluarga dan masyarakat.

"Alhamdulillah, TP PKK kecamatan mendapatkan apresiasi yang baik dari kabupaten. Karena berbagai keberhasilan yang diraih," katanya, Kamis (29/2/2024).

Baca Juga: Jangan Lewatkan, Keris Seharga Rp 2 Miliar Dipamerkan di Keraton Kacirebonan Selama 3 Hari, Ini Waktunya

Wanita yang biasa dipanggil Frisma ini menjelaskan, kader PKK tidak hanya dalam upaya meningkatkan kesehatan ibu hamil dan balita berupa penimbangan juga pemberian makanan.

Namun, membangkitkan perekonomian. Misalnya, membuat makanan olahan seperti daun kelor menjadi makanan dan produksi terasi.

"Dengan gizi yang seimbang, tumbuh kembang anak akan maksimal, akan mengurangi angka stunting," jelasnya.

Baca Juga: Perbuatan Ayah di Kabupaten Cirebon yang Diduga Cabuli Anak Tiri Diungkap Ayah Kandung Korban

Frisma memaparkan, kedatangan tim bina wilayah dari kabupaten ini untuk melihat secara langsung peran PKK tingkat desa dan kecamatan dan mendapatkan apresiasi yang baik.

"Dengan adanya binwil ini akan lebih menambah pengetahuan dan akan diimplementasikan ke tingkat desa juga kecamatan," paparnya.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x