Kiayi Husnul Khotimah Siap Nyalon Bupati Kuningan, Ini Profilnya

- 26 Maret 2024, 09:33 WIB
Tokoh Husnul Khotimah Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana Kuningan, K.H. Alfan Syafi'i.
Tokoh Husnul Khotimah Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana Kuningan, K.H. Alfan Syafi'i. /Iyan Irwandi/KC/

KABARCIREBON - K.H. Alfan Syafi'i adalah salah satu kiayi sekaligus tokoh Pondok Pesantren (Ponpes) Husnul Khotimah Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana. Ia merupakan sosok yang low profile tetapi latar belakang pendidikan dan pengalamannya sudah tidak diragukan lagi. Termasuk juga kemampuannya telah teruji.

Namanya muncul dalam penggodogan salah satu kader terbaik Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk persiapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Kuningan yang waktunya tinggal beberapa bulan lagi. Sehingga tengah dikonsultasikan sekaligus dikomunikasikan dengan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Provinsi Jawa Barat.

Di kalangan kiayi, ulama dan tenaga pendidik, mungkin mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kuningan periode 2004-2009 sudah tidak asing lagi karena berbagai pengalaman organisasi pernah diikuti oleh warga RT 007 RW 03 Desa Sembawa Kecamatan Jalaksana.

Baca Juga: Tiga Nama Bakal Calon Bupati Kuningan Digodog PKS, Apakah akan Menutup Peluang Kandidat Lain?

"Jika diperintahkan oleh partai, maka saya siap menyalonkan sebagai calon bupati karena harus memberikan contoh kepada semua kader. Apalagi, saat ini saya dipercaya sebagai ketua Bidang Kaderisasi DPW PKS Jawa Barat," ujar K.H. Alfan Syafi'i, Selasa 26 Maret 2024.

Pendiri Sekolah Tinggi Ilmu Syari’ah Husnul Khotimah (STIS HK) mengenyam pendidikan dari mulai MI Islamiyah Gresik tahun 1984, MTS Ponpes Maskumambang Gresik tahun 1987, MA Ponpes Maskumambang Gresik tahun 1990, persiapan Bahasa Arab (I’dad) Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab (LIPIA) Jakarta tahun 1991.

Dilanjutkan persiapan S1 (Takmili) LIPIA Jakarta tahun 1992, Program S1 Syari’ah LIPIA Jakarta tahun 1997, Program S2 Pendidikan Islam Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Cirebon tahun 2007 serta Program S3 Pendidikan Islam Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati (UIN SGD) Bandung tahun 2017.

Baca Juga: Jelas Timelinenya Dong, Disdikbud Kuningan Sebut Kabupaten Angklung Tidak Main-Main

Bakal Calon Bupati Kuningan dari PKS, K.H. Alfan Syafi'i.
Bakal Calon Bupati Kuningan dari PKS, K.H. Alfan Syafi'i.

Ketua Yayasan Ar Ruhama Desa Caracas Kecamatan Cilimus ini memiliki pengalaman organisasi di lingkup Husnul Khotimah sebagai Kaur Pengembangan Intilektual Pembinaan Santri tahun 1997, Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Kurikulum tahun 1998, Kepala Madrasah (Kamad) MA tahun 1999-2000, Kamad MTs tahun 2000-2004, di tahun 2004-2009 cuti dulu karena menjadi anggota DPRD.

Berikutnya, Wakamad MA tahun 2009-2010, Kaprodi STIAHK tahun 2010-2017, Kepala Divisi Perguruan Tinggi Yayasan dari tahun 2012 hingga sekarang, Pendiri STIS HK tahun 2017 serta menjadi Ketua STIS Husnul Khotimah tahun 2017-2022.

Sedangkan pengalaman di luar Husnul Khotimah adalah sebagai Pendiri dan Ketua Yayasan Islam Ar Ruhama Kuningan tahun 2005 sampai sekarang, Pendiri dan Ketua Sekolah Tinggi Husnul Khotimah 2010-2017, Ketua Kaderisasi PKS DPD Kota Cirebon tahun 1999-2000, Ketua Kaderisasi DPD PKS Kabupaten Kuningan tahun 2005-2010.

Baca Juga: Akademisi dan Advokat Beda Pendapat Soal Dugaan Money Politic di Kadatuan Kuningan, Siapakah yang Benar?

Sekretaris Dewan Syari’ah PUI Kabupaten Kuningan tahun 2010 hingga sekarang, Sekretaris Lajnah Hisbah DPW PKS Jawa Barat tahun 2010-2020, Ketua Bidang Kaderisasi PKS DPW Jawa Barat tahun 2020-2025, Ketua IMANI Kabupaten Kuningan tahun 2019-2020, Anggota Dewan Penasehat IPHI Kecamatan Cilimus tahun 2018 sampai sekarang.

Anggota Pembina IKADi Kabupaten Kuningan 2015-sekarang, Anggota Dewan Pengawas MCI Cabang Kuningan 2016-sekarang, Anggota Pembina BSMI Cabang Kuningan tahun 2012-sekarang, Pendiri Forum Silaturrahim Keummatan Kuningan (FSKK) dan pengurus dari tahun 2020. (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon di Google News 

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x