Furqon Nurzaman Apreasiasi Tim Pansel Fit and Proper Test Partai Gerindra

- 2 Juni 2024, 12:01 WIB
Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Cirebon, Furqon Nurzaman.
Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Cirebon, Furqon Nurzaman. /IST /

KABARCIREBON - Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Cirebon, Furqon Nurzaman, mengapresiasi Panitia Seleksi (Pansel) Gerindra saat memberikan pertanyaan kepada peserta wawancara saat fit and proper test yang dilakukan pada Minggu lalu.

Menurut Furqon, berbagai pertanyaan Pansel cukup menguji pemikiran dan mental. Bagaimana menjadikan Kota Cirebon menjadi kota yang diperhitungkan oleh daerah lain.

"Kalau pribadi saya, pertanyaan tersebut sangat berbobot, karena sebagai pemimpin memang harus dapat mencari jalan keluar dari berbagai permasalah di masyarakat," ucapnya.

Baca Juga: Raih Gelar Doktor Predikat Cum Laude, Ecep Ungkap Migrasi Perekrutan Terorisme dari Tatap Muka ke Media Sosial

Furqon menambahkan, pertanyaan seperti bagaimana meningkatkan pendapatan daerah, menjadikan SDM yang berkualitas dan pemerataan pembangunan di semua sektor, itu harus di jawab dengan lugas dan harus dapat menerangkan solusinya.

"Saya menilai Pansel Gerindra cukup cerdas dalam membuat pertanyaan. Dari sisi bagaimana Kota Cirebon dibangun dengan segala dinamika dan masalahnya. Artinya dengan pertanyaam itu bisa dijawab, bahkan jawaban masuk," ungkapnya.

Furqon juga berharap dapat menjadi pilihan Gerindra Kota Cirebon, sebagai figur yang mewakili partai di Pilkada serentak.

Baca Juga: Petani Muncangela Kuningan Rela Panas-Panasan di Tengah Sawah Dukung Yanuar Prihatin di Hari Lahir Pancasila

"Saya juga menyadari bahwa niat saja tidak cukup. Diperlukan dukungan dari berbagai pihak serta kekuatan fisik, mental, dan finansial untuk mewujudkan niat tersebut. Dan itu sudah disiapkan sejak lama," ujarnya.

Selain itu, Furqon juga menanggapi koalisi yang dibangun Gerindra dan Nasdem, merupakan langkah yang tepat. Karena dapat memberikan kekuatan untuk memenangkan kontestasi Pilkada serentak 2024.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah