Intel Ukraina Sebut Rusia di Ambang Perang Saudara, Gerakan Grup Wagner Dapat Dukungan di 17 Wilayah

- 6 Juli 2023, 07:42 WIB
Yevgeny Prigozhin, pemimpin tentara bayaran Grup Wagner.*
Yevgeny Prigozhin, pemimpin tentara bayaran Grup Wagner.* /Telegram /Express

KABAR CIREBON - Rusia di ambang kehancuran akibat perang saudara. Info rahasia dari Kremlin itu bocor dan diterima oleh Direktorat Intelijen Utama Ukraina (GUR).

Percikan perang saudara itu muncul ketika tentara bayaran Grup Wagner melakukan pemberontakan dan sempat melakukan pawai di pusat Kota Moskow.

Grup Wagner yang dipimpin Wagner oleh Yevgeny Prigozhin memang berhasil diredam oleh kekuatan rezim Vladimir Putin.

Baca Juga: Serangan 5 Pesawat Tak Berawak ke Moskow Membuat Repot Pertahanan Rusia, 4 Drone Berhasil Dijatuhkan

Walau begitu, dukungan terhadap Grup Wagner masih mengalir. Prigozhin dan kelompoknya mendapat dukungan di 17 dari 46 wilayah Rusia.

Direktorat Intelijen Utama Ukraina (GUR), dipimpin oleh kepala intel Mayor Jenderal Kyrylo Budanov, memiliki akses ke studi Rusia yang dilakukan oleh Kementerian Dalam Negeri Rusia (MVD).

Dari laporan yang diperoleh, kata Budanov, ada indikasi Rusia menghadapi perang saudara yang dapat menghancurkan negara itu.

Baca Juga: Serangan Balik Pejuang Ukraina Membuat Panik Tentara Rusia di Bakhmut, Tank Moskow Meledak Terkena Ranjau

MVD menemukan pemberontakan kelompok Wagner Yevgeny Prigozhin "March of Justice" bulan lalu menarik dukungan publik yang cukup besar.

Halaman:

Editor: Anwar Anef

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x