Lengkap, Kampanye Ganjar Pranowo di Cirebon, dari Jangan Ingkari Janji Hingga Bela Aiman Witjaksono

- 28 Januari 2024, 06:05 WIB
Ganjar Pranowo diapit Kaka dan Bimbim Slank saat kampanye akbar Hajatan Rakyat Cirebon di Stadion Bima, Sabtu, 27 Januari 2024.*
Ganjar Pranowo diapit Kaka dan Bimbim Slank saat kampanye akbar Hajatan Rakyat Cirebon di Stadion Bima, Sabtu, 27 Januari 2024.* /Kabar Cirebon/Muhammad Alif Santosa/

KABARCIREBON - Calon Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo melakukan kampanye akbar secara terbuka di Cirebon bertajuk Hajatan Rakyat, Sabtu, 27 Januari 2024 tepatnya di Stadion Bima.

Ia mengawali orasi politiknya dengan mengutip lagu Slank yang liriknya Jangan Ingkari Janji dari lagu berjudul Orkes Sakit Hati. Kemudian, dalam kampanye tersebut, Ganjar Pranowo juga menegaskan membela Aiman Witjaksono seorang jurnalis yang saat ini sedang menghadapi proses hukum.

"Saya mau tanya tadi yang nyanyi bareng Slank, apa tadi pesannya. Apa? Jangan Ingkari Janji, itu yang mesti dipegang," kata Ganjar Pranowo menyapa ratusan ribu pendukungnya di Cirebon.

Baca Juga: Kampanye di Cirebon, Ganjar Pranowo Tegaskan Bela Aiman Witjaksono: Hak Demokrasi Itu Milik Rakyat

Dalam kampanye akbar bertajuk Hajatan Rakyat Cirebon itu dihadiri lengkap partai pengusung Ganjar Mahfud yakni PDI Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo. Hadir pula dalam kesempatan itu, Yenny Wahid, putri kandung KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

Program Internet Gratis

"Siapa yang mau internet gratis, angkat tangan?" pertanyaan Ganjar Pranowo itu pun direspon dengan acungan tangan massa pendukungnya.

"Internet gratis ini, sy harap untuk memudahkan kreativitas dan kerja para anak muda, termasuk orang tua juga," katanya.

Baca Juga: Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Australia di Babak Sistem Gugur Piala Asia: Preview & Starting Line-Up

Fasilitas internet gratis, menurut Ganjar Pranowo merupakan modal dasar untuk mengembangkan ekonomi kreatif. Bukan hanya anak muda, tetapi juga seluruh lapisan masyarakat.

Selain internet gratis, Ganjar Pronowo juga menyindir soal program bantuan langsung tunai (BLT) yang tidak tepat sasaran. "Siapa yang mau BLT-nya tepat sasaran? BLT-nya sudah tepat sasaran belum? Belum? Ah masa," kata Ganjar Pranowo merespon jawaban massa pendukung.

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x