Nina Sidak BPR Karya Remaja, Temui Kredit Macet Senilai Rp 300 Miliar

- 31 Agustus 2022, 15:45 WIB

KABARCIREBON - Bupati Indramayu, Hj Nina Agustina, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Karya Remaja Indramayu, Rabu (31/8/2022).

"Hasil sidak kali ini, saya mendata pemberkasan dan mengecek hak tanggungan (HT)," kata Nina didampingi Direktur Operasional BPR Karya Remaja Indramayu, Bambang, kepada sejumlah awak media.

Menurut orang nomor satu di Pemkab Indramayu ini, ada beberapa permasalahan yang dialami BPR Karya Remaja Indramayu, salah satunya soal kredit macet. Berdasarkan laporan, hasil akumulasi kredit macet mencapai sekitar Rp 300 miliar.

Selaku kuasa pemegang modal (KPM), pihaknya berhak untuk mengecek permasalahan tersebut.

"Saya selaku KPM sangat kaget dan akan terus berkoordinasi dengan pihak Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Karenanya mungkin bagi ASN, pejabat desa maupun para pengusaha yang memiliki pinjaman di BPR Karya Remaja Indramayu agar segera untuk menyelesaikan tanggungjawabnya," tegasnya.

Halaman:

Editor: Fani Kabar Cirebon


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah