IAIN Cirebon Unggulkan Program PJJ di AICIS Ekspo

- 5 Mei 2023, 21:27 WIB
IAIN Syekh Nurjati Cirebon mendirikan stand dalam ajang AICIS Ekspo.
IAIN Syekh Nurjati Cirebon mendirikan stand dalam ajang AICIS Ekspo. /IST /

KABARCIREBON - IAIN Syekh Nurjati Cirebon mengikuti ekspo dalam kegiatan Anual International Conference on Islamic Studies (AICIS) 2023 yang diselenggarakan di kampus UIN Sunan Ampel Surabaya dari tanggal 2-5 Mei 2023.

AICIS merupakan konferensi studi Islam internasional tahunan yang diprakarsai oleh Kementerian Agama, pada tahun ini diselenggarakan untuk yang ke-22 kalinya. Kegiatan AICIS ini diikuti oleh berbagai perguruan tinggi Islam di Indonesia.

Dalam memeriahkan pelaksanaan kegiatan AICIS tersebut, diadakan pameran/AICIS EXPO yang menampilkan produk-produk unggulan dalam pengembangan kajian Islam dan kekhasan lainnya dari masing-mansing peserta/perguruan tinggi. 

Baca Juga: Di Pisah Sambut Danlanal Cirebon, Wali Kota: Semoga Sinergitas Tetap Terjaga

Dalam pameran/EXPO tersebut, stand IAIN Syekh Nurjati Cirebon menampilkan profil lembaga, hasil/produk keilmuan berupa buku, jurnal, website dan lain-lain, ada yang dalam bentuk fisik maupun hanya tayangan video dan display gambar. Untuk buku, yang ditampilkan adalah hasil karya penelitian dosen maupun karya tulis lainnya, serta buku materi pembelajaran PJJ PAI. Kali ini, produk unggulan/potensi kelembagaan yang ditampilkan adalah Program Pendidikan Jarak Jauh Jurusan/Prodi Pendidikan Agama Islam (PJJ PAI).

Dengan berpartisipasi dalam kegiatan EXPO ini, Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Aan Jaelani berharap agar IAIN Syekh Nurjati Cirebon beserta program-programnya dapat dikenal luas masyarakat.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x