Masjid Al Karomah Babakan Kabupaten Cirebon Terbakar, Terjadi Saat Jamaah Hendak Melakukan Salat Isya

- 12 Juni 2023, 00:11 WIB
Masjid Al Karomah, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon terbakar, Minggu 11 Juni 2023 saat jamaah hendak melakukan salat Isya.
Masjid Al Karomah, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon terbakar, Minggu 11 Juni 2023 saat jamaah hendak melakukan salat Isya. /Kabar Cirebon/Foto Channel Youtube Gareng 61/

KABARCIREBON - Insiden kebakaran melanda Masjid Al Karomah, Desa Karangwangun, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon, Minggu 11 Juni 2023 pukul 19.15 WIB.

Video terbakarnya masjid Al Koramah beredar di media sosial youtube maupun Instagram. Tampak api menjulang tinggi melumat bagian atas masjid.

Puluhan warga berupaya memadamkan api dengan cara gotong royong dengan menggunakan ember.

Baca Juga: Telan Anggaran Rp75 Miliar, Pembangunan Gedung GGM Majalengka yang Dilaksanakan Pertamina Itu Dibongkar

Tidak lama petugas pemadam kebakaran dari sektor Ciledug datang. Proses pemadaman api berlangsung lebih dari satu jam.

Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.40 WIB. Tidak ada korban jiwa, namun masjid dan seluruh isinya ludes terbakar.

Pemadaman api oleh Damkar Sektor Ciledug
Pemadaman api oleh Damkar Sektor Ciledug

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Diduga terjadinya kebakaran akibat korsleting listrik," demikian keterangan dari Damkar Kabupaten Cirebon melalui akun Instagramnya.

Baca Juga: Ini Dia Tiga Bisnis Kuliner Cirebon yang Cocok Untuk Ngechill, bagi Pencinta Kuliner Dimanapun Anda Berada

Informasi yang dihimpun Kabar Cirebon, kebakaran terjadi ketika jamaah masjid hendak melakukan salat Isya. Tiba-tiba, kebulan asap yang disertai api muncul dari atap masjid.

Sontak, peristiwa itu membuat jamaah terkejut. Mereka berhamburan keluar menyelamatkan diri dari kobaran api. Sebab, api merembet begitu cepat.

Itu dipicu karena atap masjid seluruhnya adalah berbahan kayu. Sehingga, sangat mudah terbakar. Tampak api makin membesar di tengah angin malam yang cukup kencang.

Baca Juga: Insiden Memalukan, Messi dan Tim Argentina Tertahan di Bandara Beijing 1,5 Jam, Angel Di Maria Duduk di Lantai

Meski begitu, warga berjibaku bahu membahu mengambil air dari sungai dan sumur di sekitar lokasi kejadian untuk memadamkan api.

Diperoleh informasi, Masjid Al Karomah merupakan masjid lama di Desa Karangwangun yang kini difungsikan sebagai musala. Karena Masjid Jami Desa Karangwangun sudah pindah lokasi.

Sementara Masjid Al Karomah tersebut merupakan bangunan lama yang sebagian besar bagian atapnya didominasi material kayu. Sehingga, api dengan cepat membakar seluruh bagian bangunan masjid terebut.***

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah