Diskopdagperin Kuningan Gelar Pelatihan Koperasi Keren & Modern serta UMKM Naik Kelas

- 21 Juni 2023, 05:30 WIB
Diskopdagperin Kabupaten Kuningan menggelar kegiatan pelatihan perkoperasian, kewirausahaan dan digitalitasi koperasi selama 3 hari di Hotel Grage Sangkan, SPA.
Diskopdagperin Kabupaten Kuningan menggelar kegiatan pelatihan perkoperasian, kewirausahaan dan digitalitasi koperasi selama 3 hari di Hotel Grage Sangkan, SPA. /Iyan Irwandi/KC/

Pelatihan ini sebagai bentuk dorongan pemerintah dalam pembinaan untuk mempermudah pengelolaan ekonomi rakyat melalui aktivitas usaha koperasi dan UMKM.

Karena merupakan soko guru perekonomian Indonesia sehingga sudah seharusnya koperasi ini menjadi alternatif rasional yang dicari oleh masyarakat sebagai solusi dari persoalan ekonomi rumah tangga.

Sementara itu, hadir pada kegiatan pelatihan dengan total materi ajar sebanyak 96 jpl tersebut, Sekda Kabupaten Kuningan, H. Dian Rachmat Yanuar.

Kepala Bagian Pemantauan dan Evaluasi pada Biro Manajemen Kinerja, Organisasi dan Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Kementerian Koperasi dan UKM RI, Bahestikhan.

Sekretaris Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat, Tatang Suryana, pengusaha sukses yang berwirakoperasi sekaligus Owner RS Juanda, Hj. Rini Sujiyanti.

Serta didukung oleh 13 tenaga pengajar lainnya dari unsur akademisi/praktisi profesional. (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon di Google News

Halaman:

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x