Sembari Nunggu Jabar Masagi, Puluhan Guru SMAN Cirebon Ini Nikmati Pemandangan Alam dan Ikut Lomba Mancing

- 13 Agustus 2023, 20:33 WIB
Jelang launching program Jabar Masagi, Guru hingga Staf TU SMA Negeri 5 Cirebon mengikuti mancing bersama di Pemancingan yang berada di daerah Kecamatan Talun Kabupaten Cirebon, Sabtu (12/8/2023)
Jelang launching program Jabar Masagi, Guru hingga Staf TU SMA Negeri 5 Cirebon mengikuti mancing bersama di Pemancingan yang berada di daerah Kecamatan Talun Kabupaten Cirebon, Sabtu (12/8/2023) /Foto/Jaka/KC/

KABARCIREBON - Puluhan guru hingga staf TU SMA Negeri 5 Cirebon tampak terlihat kompak berpakaian seragam berwarna oranye sembari menikmati pemandangan alam pesawahan hingga gunung Ciremai di Kecamatan Talun Kabupaten Cirebon.

Seakan memanjakan pandangan mata, mereka pun menyambut HUT RI Ke-78 dengan menggelar mancing bersama di lokasi pemancingan wilayah setempat pada Sabtu, 12 Agustus 2023.

Tepat di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2023 nanti, SMA Negeri 5 Cirebon yang berlokasi di Jalan Swasembada Nomor 7 Kelurahan Karya Mulya Kecamatan Kesambi Kota Cirebon akan melaunching program Jabar Masagi.

Baca Juga: Road to West Java Festival 2023 Ngaruntuy Seni di CFD Taman Kota Kuningan, Wagub Uu Terpukau

Diketahui, Jabar Masagi merupakan salah satu program pemerintah Provinsi Jawa Barat periode 2018 - 2023 dengan orientasi pada pendidikan karakter.

"Khusus untuk warga SMA Negeri 5 Cirebon saja. Kita akan mencoba mengenalkan atribut budaya Cirebon yang berbentuk ikat dan selendang kepada warga SMA Negeri 5 Cirebon," kata Kepala SMA Negeri 5 Cirebon, Iwan Agustiawan saat berada di lokasi pemancingan setempat.

Dijelaskan Iwan, launching program Jabar Masagi akan dilakukan usai upacara pengibaran bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 di sekolah setempat.

Baca Juga: Menilik Desa Mulajaya, Karawang: Alasan dan Ketidaktahuan dari Sebagian Besar Warganya Kecanduan Narkoba

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah