Restiani Putri, Sosialita Kece yang Juga Ketua BEM Politeknik Pariwisata Prima Internasional

- 9 Februari 2023, 20:38 WIB
Restiani Putri, duta pariwisata atau Rara Kota Cirebon tahun 2022.*
Restiani Putri, duta pariwisata atau Rara Kota Cirebon tahun 2022.* /Kabar Cirebon/

KABARCIREBON - Restiani Putri, duta pariwisata atau Rara Kota Cirebon tahun 2022, memiliki hobi hangout.

Baginya, dengan nongkrong bareng teman-teman di sebuah kafe, akan memberikan banyak inspirasi. Tak heran jika ia sering disebut sebagai sosialita kece.

Salah satu kafe yang sering ia kunjungi adalah Kafe Abramo yang terletak di Jalan Rajawali Raya, Kota Cirebon.

Baca Juga: PEMILU MAJALENGKA - PPK PPS Panwaslu PKD dan Parpol Wajib Tahu. Ini Tahapan Pelaksanaan Pemilu Serentak 2024

Di sana, ia merasa senang dengan suasana kafe sambil menikmati es dan camilan. Resti terlihat penuh semangat, ramah, supel, pintar komunikasi, serta mengasyikkan.

"Saya dan teman-teman sering menyambangi kafe atau restoran. Saya bahagia. Kita nongkrong santai, dan biasanya pula sambil saling cerita dan membicarakan hal-hal positif,".

"Di kafe atau restoran pun kita kerap membuat acara kreatif, seperti wisata kuliner, memasak, diskusi, musik, pemotretan, lomba-lomba, dan pentas seni tradisional," ungkap gadis cantik yang hobi traveling itu, Senin, 6 Februari 2023.

Baca Juga: 30 Kesenian Cirebon Mulai Punah

Seraya Resti merupakan mahasiswi dan Ketua BEM Politeknik Pariwisata Prima Internasional periode tahun 2022- 2023.

Resti kuliah dengan mengambil program studi sarjana terapan D4 dalam bidang pengelolaan perhotelan.

Syahdan, kampus Resti amat mewah, indah, dan prestisius. Politeknik Pariwisata Prima Internasional terkenal sebagai perguruan tinggi atau pusat pendidikan tinggi pariwisata dengan mempunyai reputasi terpuji, sarat prestasi, dan memiliki jaringan kerja ke luar negeri.

Baca Juga: Tidak Ada Kepastian Batas Tanah, Ratusan Bidang Tanah Milik Pemda Belum Bersertifikat

"Saya kuliah sambil belajar wirausaha. Contohnya, saya dan teman-teman membuat kafe atau warung makanan,".

"Saya terkesan, banyak pengalaman istimewa selama kuliah. Saya ingin kuliah sambil berbisnis. Saya mempunyai motivasi untuk menjadi pengusaha muda," tutur perempuan alumni dan sekretaris OSIS MAN 1 Cirebon masa bakti tahun 2020- 2021 tersebut.

Semenjak dulu sampai sekarang, Resti selalu tertarik untuk berkiprah dalam organisasi. Menurut Resti, mengikuti organisasi dapat menempah dirinya agar memiliki jiwa atau keterampilan memimpin seseorang dan suatu kelompok.

Baca Juga: Peringatan HPN 2023, Bupati Imron: Diera Digital Media Banyak Tekanan yang Luar Biasa

Betapa Resti meyakini, organisasi sangat berguna. "Mulai SMP, SMA, hingga kini masuk perguruan tinggi, saya masih suka dan antusias berorganisasi," kata anggota Forum Anak Kabupaten Cirebon itu.

Serta sebagai sosialita, Resti memang rajin mengikuti beberapa kegiatan sosial dan acara mode. Resti memiliki bakat menyanyi, menari, dan membaca puisi.

Bahkan, Resti sering tampil menjadi MC atau presenter pada sejumlah pagelaran. Setiap bulan Resti rutin menjadi presenter program majelis pengajian "Kebon Sufi", yang menghadirkan ulama kondang, Buya Syakur.

Baca Juga: Peluang Honorer Nakes Cirebon Jadi P3K Besar, Bupati Imron: Akan Kami Perjuangkan

"Saya cinta aktivitas sosial. Saya senantiasa tergugah dan mau terus turun tangan, bergerak memberikan sesuatu yang bermanfaat di manapun, bagi siapa saja,".

"Belakangan saya dan rekan-rekan relawan yang baik hati mendirikan komunitas khusus untuk peduli terhadap ODGJ," ujar wanita lulusan dan Ketua OSIS SMP Kaplongan, Kabupaten Indramayu era 2018- 2019 tersebut.***

Editor: Muhammad Alif Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah