Ganjar Pranowo Terima Dua Pusaka, Kopiah Hitam Bung Karno dan Tongkat dari Kiai Demak, Apa Maknanya?

- 7 Mei 2023, 11:08 WIB
Ganjar Pranowo Terima Dua Pusaka, Kopiah Hitam dari Megawati Soekarno Putri yang Menjadi Ciri Khas Bung Karno dan Tongkat dari Kiai Demak,  KH Munih Muhammad Zuhri, Apa Maknanya?
Ganjar Pranowo Terima Dua Pusaka, Kopiah Hitam dari Megawati Soekarno Putri yang Menjadi Ciri Khas Bung Karno dan Tongkat dari Kiai Demak, KH Munih Muhammad Zuhri, Apa Maknanya? /Kabar Cirebon/Kolase Foto PDIP dan Youtube Ganjar Pranowo/Muhammad Alif Santosa/

Makna Tongkat

Dalam dunia persilatan, tongkat digunakan sabagai senjata mempertahankan diri dari serangan musuh. Tongkat juga bisa berarti sebagai penopang untuk berjalan, terutama di areal perbukitan yang jalannya menanjak.

Lalu, dalam dunia militer, tongkat merupakan simbol kekuasaan, kedudukan, perintah, kewibawaan dan sebagainya. Dalam kerajaan, tongkat dipegang oleh raja sebagai lambang kekuasaan dan pemegang otoritas berdaulat.

Tongkat dalam Islam memiliki makna tidak sekadar penyangga tubuh saat berjalan, tapi juga sunnah karena digunakan para nabi, sahabat dan ulama.

Baca Juga: Kepindahan Sandiaga Uno ke PPP Tak Ngaruh Suara Gerindra di Kabupaten Cirebon

Dalam Islam, menggunakan tongkat adalah sunah dan dianjurkan bagi mereka yang sudah berusia 40 tahun ke atas. Para nabi, sahabat dan ulama juga menggunakan tongkat. Bukan berarti soal uzur, namun ada makna filosi yang harus dipahami.

Dalam Kitab Al-Umm karya Imam Asy-Syafii, seorang mukmin yang sudah berumur 40 tahun disunnahkan memakai tongkat. Tongkat disimbolkan huruf alif wahdaniyyah, Keesaan Sang Maha Pencipta.

Imam Syafii pernah ditanya "Kenapa engkau menggunakan tongkat padahal engkau masih kuat berjalan?". Beliau menjawab, "Biar aku ingat bahwa aku ini musafir di dunia. Karena tujuan kita adalah akhirat,".

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: Youtube Ganjar Pranowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah