Dilepas Pj Gubernur Jabar, 497 Jemah Calon Haji Subang Diberangkatkan Melalui Bandara Kertajati Majalengka

- 12 Mei 2024, 16:30 WIB
 Pj Gbernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin dan Sekretaris Jendral Kementrian Agama RI Muhammad Ali Ramdhani menyalami para jemaah calon haji asal Kabupaten Subang  yang berangkat dari Bandara Kertakati, (12/5/2024). Jemaah asal Subang adalah kloter pertama yang berankat dari Bandara Kertajati
Pj Gbernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin dan Sekretaris Jendral Kementrian Agama RI Muhammad Ali Ramdhani menyalami para jemaah calon haji asal Kabupaten Subang yang berangkat dari Bandara Kertakati, (12/5/2024). Jemaah asal Subang adalah kloter pertama yang berankat dari Bandara Kertajati /Foto/Tati/KC/

KABARCIREBON - Sebanyak 497 jemaah calon haji dari Kabupaten Subang diberangkatkan melalui kelompok terbang pertama dari Bandara Kertajati Majalengka. Para jemaah dilepas PJ Gubernur Jawa Berat (Jabar) Bey Triadi Machmudin dan Sekretaris Jendral Kementerian Agama RI Muhammad Ali Ramdhani pada Minggu, 12 Mei 2024.

Bila pada musim haji tahun lalu para jemaah berangkat dri Bandara Kertajati dan pulang melalui Bandara Soekarno-Hatta, maka pada musim haji tahun ini baik untuk keberangkatan maupun kepulangan, melalui Bandara Kertajati.

Dari Bandara Kertajati

Bandara Kertajati Foto/Tati KC
Bandara Kertajati Foto/Tati KC
Pada tahun ini yang berangkat dari Bandara Kertajati tidak hnya berasal dari wilayah Cirebon, Sumedang dan Subang, namun ditambah Kota dan Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Pilkada Majalengka : Manuver 10 Parpol Nonparlemen di Majalengka Gelar Pertemuan. Dukung Aldi Jadi Cabup?

Ratusan jemaah haji telah menginap di pemondokan Asrama Haji Kabupaten Indramayu diangkut dengan menggunakan bus dan lansung diturunkan di dekat pesawat Saudi Arabia tanpa melalui pemeriksaan dokumen Keimigrasian, x – ray scanner, juga pemeriksaan lainnya.

Begitu turun mereka langsung naik melalui ekskalator terutama bagi kalangan lansia, akan tetapi ada juga yang menaiki anak tangga menuju Gerbarata.

Di Garbarata sejumlan calon haji menunggu sambil berdiri kurang lebih selama 30 menitan, untuk lansia yang menggunakan kursi roda didorong para petugas dari Bandara Kertajati.

Baca Juga: Furqon Nurzaman Kembalikan Formulir Pendaftaran Bacawalkot Cirebon ke Partai Gerindra

Kehadiran jemaah disambut PJ Gubernur Bey Machmudin, Sekretaris jendral Kementrian Agama, PJ Bupati Majalengka Dedi Supandi dan sejumlah pejabat lainnya.

Eefulhudin pengurus haji Jawa Barat menyebutkan, berdiri di Garbarata menunggu untuk masuk ke dalam pesawat mencapai kurang lebih 35 menitan.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah