Ikuti BK Porda, Tim Sepak Takraw Biaya Mandiri

- 8 November 2021, 06:06 WIB
Yan/KC TIM sepak takraw Kabupaten Kuningan mengikuti Babak Kualifikasi Porda Jawa Barat 2022, di Kabupaten Garut pada 8-13 November 2021, dengan biaya mandiri.*
Yan/KC TIM sepak takraw Kabupaten Kuningan mengikuti Babak Kualifikasi Porda Jawa Barat 2022, di Kabupaten Garut pada 8-13 November 2021, dengan biaya mandiri.*

KUNINGAN, (KC Online).-

Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kabupaten Kuningan tidak akan meminta dana ke Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), untuk biaya mengikuti  Babak Kualifikasi (BK) Porda Jawa Barat 2022, di Kabupaten Garut, pada 8-13 November 2021.

“Kami tidak akan meminta dibiayai oleh KONI,  atlet tetap akan berangkat bertanding sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan panitia Jawa Barat,” kata Ketua Pengcab PSTI Kabupaten Kuningan, Asep Ismanto, Minggu (7/11/2021).

Ia mengungkapkan,  untuk kebutuhan biaya akomodasi, uang saku, kaos tim, transportasi, makan dan sebagainya selama mengikuti babak kualifikasi, akan ditangani langsung oleh jajaran pengurus, dengan dukungan bantuan sponsor dari beberapa perusahaan, seperti kolam renang zam-zam full, toko baja yustira, kopi kotaku dan toserba Fajar.

Halaman:

Editor: Dandie Kabar Cirebon


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x