Gerhana Bulan Total, Ibu Hamil Disarankan Mandi Besar

- 8 November 2022, 19:46 WIB
Ilustrasi Gerhana Bulan dan Ibu Hamil.*
Ilustrasi Gerhana Bulan dan Ibu Hamil.*

KABARCIREBON - Hampir semua masjid dan musala di Majalengka menggelar salat gerhana bulan. Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) mengimbau umat Islam menyelenggarakan salat gerhana bulan selepas menjalankan salat Magrib, Selasa (8/11/2022) .

Di masjid Al Hiriyah, Kelurahan Majalengka Wetan dan Kelurahan Cijadi, Kelurahan Sindangkasih misalnya. Pihak DKM memberikan pegumuman penyelenggaraan salat gerhana pada pukul 18.10 WIB.

Sebagian masyarakatnya memaknai gerhana sebagai sebuah fenomena alam yang luar biasa sehingga setiap orang harus bersegera melakukan ritual memohon keselamatan kepada Yang Maha Kuasa.

Munawir salah seorang pengurus DKM Al Huriyah menyebutkan, memaknai gerhana bulan sebagai tafakur. Karena menurutnya ibadah bukan hanya salat, zakat, puasa ataupun haji namun juga salah satunya adalah tafakur.

“Mungkin kadang kita lupa, bahwa tafakur termasuk ibadah yang sering dilupakan. Makanya, saat gerhana kami menyelenggarakan salat gerhana juga bertafakur. Jadi, gerhana bulan harus kita mentafakuri, bahwa Allah Maha Kuasa atas segala ciptaan di jagat alam raya ini,” ungkap Munawir yang telah menyiarkan pengumuman di WA Grup.

Halaman:

Editor: Alif Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x