Ketua DPC PDIP Majalengka : Pemilu 2024 Diwarnai Tekanan Kekuasan dan Politik Uang yang Kian Merajalela

- 30 April 2024, 22:57 WIB
Ketua DPC PDIP Majalengka H Karna Sobahi
Ketua DPC PDIP Majalengka H Karna Sobahi /Jejep/

KABARCIREBON-Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menghadiri rapat koordinasi yang digelar oleh Dewan Pengurus Cabang (DPC) Majalengka, digelar beberapa hari yang lalu.

Rapat itu digelar dalam rangka konsolidasi menghadapi pilkada serentak 2024 di Majalengka. Sesuai penjelasan Ketua DPC PDIP Majalengka Karna Sobahi, hadir setidaknya 1049 orang peserta rapat.

Terdiri dari pengurus DPD PDIP Jawa Barat, para pengurus DPC Majalengka, hingga pengurus anak cabang, ranting-anak ranting. Hadir juga para anggota dewan terpilih dari dapil Subang-Majalengka-Sumedang. Diantaranya adalah Mayjen (TNI) Purn. Tb.Hasanuddin.

Baca Juga: Pragmatisme Politik Merajalela di 2024, PDIP Tetap Pilih Jalan Ideologis Bersatu dengan Rakyat

Dalam pidatonya, Hasto menyampaikan salam dari Ketua Umum Prof.Dr.(HC) Megawati Soekarnoputri.

“Ibu ketua umum menyampaikan salam. Beliau mengucapkan terima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting. Karena di tengah tekanan, penggunaan instrumen negara dalam berbagai kecurangan hulu hilir, tapi pengurus ranting, anak cabang, DPC PDIP mampu menegakkan diri dan memenangkan pemilu secara 3 kali berturut-turut,” kata Hasto.

Kemenangan itu tentu terjadi karena soliditas bersatunya kekuatan rakyat dengan PDIP. Itulah alasannya, walau operasi kecurangan dan intimidasi berlangsung, raihan kursi PDIP di tingkat kabupaten/kota justru alami peningkatan.

Baca Juga: Kunci Menangkan Pilkada Bagi PDIP, Solid dan Jangan Tertipu Pihak Mengaku Sahabat Tapi Berkhianat

“Rakyat mencintai kita. Sebab selama 5 tahun dalam satu periode pemerintahan, kita bergerak turun ke bawah.Kita lakukan penghijauan, membersihkan sungai, menanam pohon, senam SICITA, dan lain-lain. Inilah kunci kebersatuan PDI Perjuangan dengan rakyat,” kata Hasto.

Halaman:

Editor: Jejep Falahul Alam

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah