Pembangunan IKN Mewujudkan Masa Depan Lebih Merata dan Berkeadilan

- 22 Desember 2023, 00:37 WIB
Presiden Joko Widodo menyampaikan saat ini pemerintah tengah memulai kegiatan penghijauan Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Presiden Joko Widodo menyampaikan saat ini pemerintah tengah memulai kegiatan penghijauan Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN). /Biro pers setpres /

Ciptakan Pusat Energi Berkelanjutan

Komitmen lainnya dari PT Pertamina dalam mendukung pembangunan IKN dengan terjalinnya kerjasama dengan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN). Melalui peluncuran program Pertamina Sustainable Energy Center (Pusat Energi Berkelanjutan) di IKN.

Baca Juga: Optimalisasi Pengawasan, Panwascam Kapetakan Jalin Komunikasi Lintas Sektoral Kawal Tahapan Pemilu 2024

Sinergitas ini mencerminkan komitmen Pertamina terhadap keberlanjutan lingkungan, namun  mendukung kebijakan pemerintah dalam mencapai target Net Zero Emission (NZE) pada tahun 2060.

Pada kawasan ini nantinya dilengkapi sejumlah fasilitas, antara lain Pertamina Sustainability Academy, Pertamina Training Institute, dan Pertamina Research and Innovation Center for Sustainable and Low Carbon Technologies, Pertamina Vocational Education Center, Shared Green Infrastructure, Laboratorium, dan Sustainability Start-up Hub.

Penandatanganan nota kesepahaman antara PT Pertamina (Persero) dan OIKN ini, disaksikan langsung Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dan beberapa Menteri Kabinet Indonesia Maju. MoU ini merupakan sebuah komitmen bersama dala menciptakan masa depan yang berkelanjutan, hijau, dan berdaya saing tinggi bagi Indonesia.

Baca Juga: Pengawasan Ekstra, Panwascam Ciwaringin Yakin Pemilu 2024 Sukses

Sementara itu, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati mengatakan, rencana pengembangan kawasan Pertamina Sustainable Energy Center yang terletak di wilayah perencanaan 5 di IKN. Nantinya, akan menjadi pusat riset dan edukasi, yang fokus dalam pengembangan industri energi hijau, rendah karbon, dan energi baru terbarukan, dengan melakukan kerja sama dengan perusahaan global dan berbagai universitas di dunia.

"Pertamina Sustainable Energy Center bukan hanya sekadar proyek riset dan pengembangan biasa. Namun akan menjadi pusat energi riset dan edukasi yang fokus dalam pengembangan industri energi hijau, rendah karbon, dan energi baru terbarukan dengan menjalin kerjasama dengan berbagai perusahaan global dan berbagai universitas di belahan dunia," tegas Nicke seperti dikutip dalam Youtube resmi Pertamina, Kamis 22 September 2023.

Baca Juga: Ini 20 Alamat Warteg yang Jadi Favorit Warga Kota Serang, Silakan Mampir ke Warteg Atut Jaya dan Warteg Karso

Halaman:

Editor: Jejep Falahul Alam

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah